Lapor Pak Gub!! Bukannya Kerja, ASN di Bengkulu Asyik Nge-Mall di Jam Kerja

Lapor Pak Gub!! Bukannya Kerja, ASN di Bengkulu Asyik Nge-Mall di Jam Kerja

Dalam razia yang dilaksanakan oleh satpol PP Provinsi Bengkulu di salah satu pusat perbelanjaan yang ada di kota Bengkulu, belasan Aparatur Sipil Negara (ASN) dari berbagai Instansi terjaring razia saat tengah berkeliaran di tengah jam Dinas. --(Sumber Foto: Abdu/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS - Dalam razia yang dilaksanakan oleh Satpol PP Provinsi Bengkulu di salah satu pusat perbelanjaan yang ada di Kota Bengkulu Provinsi Bengkulu, belasan Aparatur Sipil Negara (ASN) dari berbagai Instansi terjaring razia saat tengah berkeliaran di tengah jam Dinas. 

BACA JUGA:Cek di Sini! Syarat Penerimaan CPNS Kemenkeu Lengkap Dengan Biaya Pendaftaran

Kabid Penegak Perda Satpol PP Provinsi Bengkulu, Martina mengatakan bahwa, ini merupakan kegiatan rutin dari pihaknya dalam upaya penegakkan perda, salah satunya yakni pengawasan terhadap asn dan pelajar. 

BACA JUGA:Koin-koin Kuno Ini Bernilai Puluhan Juta Rupiah, Berikut Daftarnya!

Dalam razia kali ini, ada beberapa Asn yang terjaring dan ada juga yang melarikan diri dari petugas. 

BACA JUGA:Waspada! Oknum Mengaku dari BETV dan BE Koran Meminta Uang, Begini Modusnya

"Setelah di dilakukan pendataan, data para asn yang telah melanggar ini akan disampailan ke BKD dan Sekda serta instansi mereka berdinas. Nah untuk yang kabur juga akan kita surati instansi mereka" Ungkap Martina pada selasa 11 April 2023.

BACA JUGA:Punya Uang Kuno tapi Bingung Tukar Kemana? Cek 3 Cara Tukar Uang Kuno Jadi Cuan!

Dalam razia ini, ada 4 ASN yang hampir menabrak petugas menggunakan kendaraannya , saat mencoba melarikan diri. 

BACA JUGA:BREAKING NEWS: OTT di Kantor BKPSDM Seluma, 1 PNS dan 6 PPPK Diamankan

" Tadi saat mau didata mereka kabur ke mobil. Saat dikejar mereka tidak menggubris malah coba untuk menabrak meskipun sudah dihadang mobilnya. Platnya mobilnya tadi BD 1742 LN" Ungkap petugas bernama Sutrisno. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: