KPU

Berkah Lebaran, Siswa Setukpa Bengkulu Bagikan Bantuan Sembako ke Panti Asuhan

Berkah Lebaran, Siswa Setukpa Bengkulu Bagikan Bantuan Sembako ke Panti Asuhan

Untuk berbagai kebaikan di hari lebaran yang penuh berkah ini, sebanyak 33 Siswa Setukpa Kesatuan Polda Bengkulu melakukan bantuan kemanusiaan dengan membagikan paket sembako di 3 Panti Asuhan Kota Bengkulu, pada Senin 24 April 2023 siang.--(Sumber Foto: Angga/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS - Untuk berbagai kebaikan di hari lebaran yang penuh berkah ini, sebanyak 33 Siswa Setukpa Kesatuan Polda Bengkulu melakukan bantuan kemanusiaan dengan membagikan paket sembako di 3 Panti Asuhan Kota Bengkulu, pada Senin 24 April 2023 siang.

 

Adapun bantuan diterima oleh pengurus panti asuhan  yakni Panti Asuhan Bumi Nusantara di Kelurahan Penurunan, Panti Asuhan Amanah Istiqomah di Kelurahan Kebun Beler, dan Panti Asuhan Bumi Rafflesia di Kelurahan Anggut Atas.

 

Bantuan 1 paket sembako berisi 1 krat telur, 30 kilogram beras, 1 kardus mie instan, 1 kardus minyak goreng dan 1 kardus gula pasir.

 

Siswa Setukpa Asean Sitorus mengatakan, sembako tersebut adalah hasil sumbangan rekan-rekannya. Bakti sosial ini adalah bentuk kepedulian pihaknya terhadap sesama di momen lebaran.

 

"Karena anak yatim ini juga merupakan calon-calon pemimpin bangsa ini dan harus dijaga dan tetap bisa makan, maka ini bentuk kami peduli kasih kami dengan bansos ini," kata Asean.

 

Sementara itu, Cicin Mayzea, pengurus Panti Asuhan mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan.

 

Ia turut mendoakan agar siswa Setukpa yang sedang menempuh pendidikan menjadi perwira senantiasa selay diberikan kesehatan, kesuksesan dan rezeki yang melimpah.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: