Dinas Perpustakaan Provinsi Bengkulu Gelar Story Telling, Diramaikan 500 Anak

Dinas Perpustakaan Provinsi Bengkulu Gelar Story Telling, Diramaikan 500 Anak

Kembangkan Minat Baca Anak, DPK Provinsi Bengkulu Gelar Story Telling--(Sumber Foto: Abdu/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS.COM - Dalam rangka menumbuh kembangkan minat baca khususnya di kalangan anak-anak serta mengurangi ketergantungan gadget pada anak, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Provinsi BENGKULU menggelar story telling atau mendongeng di halaman kantor, Selasa 8 Agustus 2023.

Kegiatan ini diikuti siswa SLB/TK se-Kota Bengkulu sebanyak 500 anak. Mereka diberi edukasi terkait Stop Bullying dan rudapaksa terhadap anak serta menanamkan kegemaran membaca, yang disesuaikan dengan tema kegiatan.

Kepala Dinas Perpustakaan dan kearsipan Provinsi Bengkulu, Meri Sasdi Jantan mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan berdasarkan arahan dari Bunda literasi Provinsi Bengkulu yakni Derta Rohidin, sebagai upaya peningkatan literasi yang dimulai dari usia emas. 

" Kita harapkan Kegiatan ini terus kita lakukan dalam rangka terus meningkatkan Indeks literasi masyarakat Provinsi Bengkulu, yang endingnya literasi untuk kesejahteraan masyarakat," kata Meri Sasdi.

BACA JUGA:DPK Provinsi Bengkulu Komitmen Jadikan Perpustakaan Pusat Edukasi dan Literasi

Sementara itu, Staf Ahli Pemerintahan dan Hukum Setda Provinsi Bengkulu Murlin Hanizar menyampaikan apresiasinya terhadap kegiatan story telling tersebut. 

BACA JUGA:DPK Dorong Akreditasi Perpustakaan di Provinsi Bengkulu

Ia berharap, kegiatan ini dapat meningkatkan minat baca dan pemahaman bagi anak dalam upaya mencegah bullying serta rudapaksa, agar nantinya generasi masa depan ini menjadi manusia yang cerdas dan berakhlak.

BACA JUGA:Launching Aplikasi Srikandi, DPK Bengkulu Optimis Tata Kelola Arsip dan Surat Jadi Efisien

"Kegiatan ini untuk meningkatkan minat baca pada anak melalui cerita yang mudah dimengerti dan pahami oleh anak usia dini. Hal tersebut tidak lain untuk meningkatkan literasi masyarakat sesuai apa yang diharapkan Bunda Literasi Bengkulu," kata Murlin.

(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: