4 Waktu Mustajab Berdoa Ini Perlu Kamu Terapkan, Insya Allah Doa Langsung Terkabul

4 Waktu Mustajab Berdoa Ini Perlu Kamu Terapkan, Insya Allah Doa Langsung Terkabul

Ilustrasi. Waktu mustajab berdoa yang perlu diterapkan dalam sehari-hari.--(Sumber Foto: Tim/BETV)

Waktu mustajab berdoa

1. Saat sujud dalam salat

Rasulullah SAW bersabda,

"Seorang hamba berada paling dekat dengan Rabb-nya ialah ketika ia sedang bersujud. Maka perbanyaklah berdoa ketika itu" (HR. Muslim, no.482).

2. Saat Adzan dikumandangkan

Ketika adzan, kamu dapat melangitkan doa sebab menjadi salah satu waktu terbaik untuk berdoa kepada Allah SWT. Bahkan dalam hadist dikatakan bahwa doa tersebut tidak tertolak atau kecil peluangnya untuk tertolak. Sabda Rasulullah SAW,

"Doa tidak tertolak pada dua waktu, atau minimal kecil kemungkinan tertolaknya. Yaitu ketika adzan berkumandang dan saat perang berkecamuk, ketika kedua kubu saling menyerang" (HR. Abu Daud, 2450, Ibnu Hajar Al Asqalani dalam Nata-ijul Afkar, 1/369, berkata: "Hasan Shahih")

BACA JUGA:Tanda Cinta Orang Tua, Coba Rutinkan Doa Ini, Insya Allah Diberi Limpahan Keberkahan

3. Saat sepertiga malam terakhir

Waktu yang penuh berkah yakni di sepertiga malam terakhir, sebab saat itulah Allah SWT turun ke langit dunia dan mengabulkan setiap doa hamba-Nya.

Allah berfirman dalam surah Adz Dzariyak ayat 18 tentang ciri-ciri orang yang bertaqwa:

"Ketika waktu sahur (akhir-akhir malam), mereka berdoa memohon ampunan."

Selain itu, terdapat sabda Nabi Muhammad SAW mengenai hal ini.

"Rabb kita turun ke langit dunia pada sepertiga malam yang akhir pada setiap malamnya. Kemudian berfirman: 'Orang yang berdoa kepada-Ku akan Ku kabulkan, orang yang meminta sesuatu kepada-Ku akan Kuberikan, orang yang meminta ampunan dari-Ku akan Kuampuni" (HR. Bukhari no.1145, Muslim no.758).

BACA JUGA:Amalkan Doa Ayat Seribu Dinar Ini, Insya Allah Rezeki Makin Berlimpah, Intip Kisah Dibaliknya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: