KPU

Warga Keluhkan Pelayanan Puskesmas Talang Tinggi, Diduga Lalai hingga Sebabkan Pasien Terkena Tetanus

Warga Keluhkan Pelayanan Puskesmas Talang Tinggi, Diduga Lalai hingga Sebabkan Pasien Terkena Tetanus

Warga mengeluhkan pelayanan buruk di Puskesmas Talang Tinggi, Kecamatan Seluma Barat.--(Sumber Foto: Julyan/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS - Warga mengeluhkan pelayanan buruk di Puskesmas Talang Tinggi, Kecamatan Seluma Barat.

Hal ini diduga karena kelalaian petugas puskesmas hingga menyebabkan salah satu pasien mengalami tetanus akibat buruknya pelayanan yang diberikan. 

BACA JUGA:Honor Tak Dibayar, Pengurus BMA Tingkat Kelurahan di Rejang Lebong 'Gigit Jari' Rayakan Lebaran

Salah satu warga, Alian mengatakan, minggu lalu sekitar hari Jumat, ibunya tertusuk paku berkarat di bagian telapak kaki. 

Setelah itu, Alian langsung membawa ibunya ke Puskesmas Talang Tinggi untuk diberikan pertolongan pertama agar terhindar dari tetanus.

Namun, saat itu Alian melihat bahwa luka tusuk yang dialami ibunya hanya dilihat saja tanpa dicek dan dibersihkan.

BACA JUGA:H-1 Idul Fitri, Ketersediaan Gas LPG 3 Kg di Desa Gunung Alam Aman

"Gaek (orang tua, red) aku ini kesakitan akibat tertusuk paku karatan langsung aku bawa ke Puskesmas. Memang dilayani oleh petugas bidan distu, tapi pelayanan ini sangat buruk, luka tersebut tidak diperiksa secara detail," kata Alian, Selasa 9 April 2024.

BACA JUGA:Posko Pengaduan THR Belum Terima Laporan, Disnakertras Terima Konsultasi

Menurutnya, petugas di Puskesmas Talang Tinggi lalai dan tidak ada yang kompeten. Seharusnya pertolongan pertama jika tertusuk paku harus dibersihkan dan diberikan antiseptik.

"Ini pas dicek, kata bidan distu hanya luka gores biasa tak perlu dikhawatirkan dan hanya diberikan beberapa jenis obat luka biasa. Menurut saya petugas di Puskesmas tidak ada yang kompeten," sambung Alian. 

BACA JUGA:Bupati Seluma Akan Laksanakan Shalat Idul Fitri di Masjid Falihin Pasar Tais

Bahkan ia heran karena saat itu dokter umum di puskesmas tersebut ada, namun yang menangani justru bidan. 

"Saya lihat dokter umum sedang masuk, tapi kenapa bidan yang melayani. Kan bukan tupoksinya," ujarnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: