Pasca Idulfitri, Pabrik Kelapa Sawit di Seluma Kembali Beroperasi Hari Ini

Pasca Idulfitri, Pabrik Kelapa Sawit di Seluma Kembali Beroperasi Hari Ini

Pabrik kelapa sawit di Kabupaten Seluma beroperasi kembali membeli Tandan Buah Segar (TBS) milik petani usai libur hari raya Idulfitri 1445 Hijriah.--(Sumber Foto: Wisnu/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS - Pabrik kelapa sawit di Kabupaten Seluma beroperasi kembali membeli Tandan Buah Segar (TBS) milik petani usai libur hari raya Idulfitri 1445 Hijriah.

Sebelumnya pabrik kelapa sawit di Seluma tutup atau tidak membeli TBS karena libur hari raya.

BACA JUGA:Jelang Akhir Masa Jabatan, Bupati Seluma Gencar Realisasikan Usulan Masyarakat

Salah satu Toke Sawit di Kecamatan Air Periukan, Pugantara mengatakan bahwa mulai hari Senin 15 April 2024, pihaknya kembali menerima sawit.

Pasca hari raya lebaran, harga jual TBS disejumlah pabrik pengelolahan minyak mentah kelapa sawit atau CPO tidak mengalami penurunan.

Seperti di PT Agri Andalas di Kecamatan Air Periukan seharga Rp2.600 per kilogram, PT AIP (Agri Indo Persada) di Desa Tumbuan Kecamatan Lubuk Sandi Rp 2.650, PT Bengkulu Sawit Lestari (BSL) di Desa Air Teras Kecamatan Talo Rp2.550 dan ditingkat petani seharga Rp2.300 per kilogram.

BACA JUGA:Buat Kulitmu Jadi Cerah dengan Mengonsumsi Buah Ceri, Cek Manfaatnya untuk Kecantikan Sekarang

"Untuk penerimaan pembelian TBS kita sudah mulai aktif lagi. Dan untuk harga tetap stabil, di PT Agri Andalas Rp2.600 perkilo dan ditingkat petani Rp2.300 perkilo," terang Pugantara.

Maka dari itu ia berharap dengan stabilnya penerimaan pembelian harga TBS, kedepan diharapkan harganya dapat terus naik.

"Harapannya, agar perekonomian masyarakat dapat terus meningkat, semoga harga TBS ini kembali naik dan naik lagi," pungkasnya.

 

(Wisnu Sukarajo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: