KPU

Wilayah Bengkulu Masuk Masa Peralihan Musim Kemarau ke Hujan

Wilayah Bengkulu Masuk Masa Peralihan Musim Kemarau ke Hujan

Wilayah Provinsi Bengkulu saat ini menjadi salah satu daerah yang memasuki masa peralihan musim kemarau ke hujan.--(Sumber Foto: Ilham/BETV)

Nelayan diimbau untuk tetap berhati-hati saat melaut dan memantau informasi cuaca terbaru dari situs resmi BMKG guna memastikan keselamatan selama beraktivitas di laut.

BACA JUGA:Ciptakan Kondisi Pilkada Aman dan Sejuk, Sat Brimob Polda Bengkulu Gencar Lakukan 'Cooling System'

Waspada gelombang laut dengan ketinggian diperkirakan mencapai 2.00 meter berpotensi terjadi di wilayah Perairan Bengkulu

Waspada potensi perubahan kecepatan angin mencapai 17 knots atau lebih berpotensi terjadi di wilayah Perairan Bengkulu-Enggano

BACA JUGA:14 Formasi CPNS di Pemprov Bengkulu Kosong Pelamar, Ini Daftarnya

Kondisi cuaca dan angin: Kondisi cuaca secara umum diperkirakan hujan ringan. Kondisi angin yang bertiup di permukaan wilayah perairan secara umum diperkirakan bertiup dari arah Timur Laut-Tenggara dengan kecepatan berkisar 1-17 knot. Ketinggian gelombang laut secara umum diperkirakan berada dalam kategori Sedang.

Kondisi gelombang: Gelombang laut dengan ketinggian diperkirakan 0.70 - 2.80 meter berpotensi terjadi di wilayah perairan Bengkulu hingga perairan timur Pulau Enggano, Gelombang laut dengan ketinggian diperkirakan 1.20 - 2.90 meter berpotensi terjadi di wilayah perairan Samudera Hindia barat Bengkulu. 

BACA JUGA:7 Daftar Makanan Terbaik Ampuh Mengatasi Sembelit, Apa Saja?

BMKG berharap masyarakat dan nelayan dapat mempersiapkan diri dengan baik untuk menghadapi perubahan cuaca dan kondisi laut yang mungkin berubah secara tiba-tiba.

(Ilham)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: