Mukomuko Dapat Kucuran Dana Rp. 1,5 Milliar Untuk Alkes HIV AIDS
BETVENEWS.- Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Mukomuko hingga saat ini mencatat sebanyak 30 kasus penderita HIV/AIDS. Dari jumlah tersebut, 8 orang diantaranya masih dalam tahapan pengobatan. Sedangkan 22 orang lainnya diketahui telah meninggal dunia. Sejumlah penderita tersebut, tersebar di seluruh wilayah Kabupaten Mukomuko dengan rata-rata usia 20-45 tahun. Data ini diperoleh dalam rentang waktu tahun 2019 hingga awal 2020. Bustam Bustomo, Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Mukomuko mengatakan bahwa tahun ini pihaknya mendapatkan kucuran dana senilai Rp. 1,5 M untuk pengadaan alat kesehatan yang berhubungan dengan HIV AIDS. "Tahun ini kabupaten Mukomuko men ndapat kucuran dana dari dana alokasi khusus sebesar Rp. 1,5 M untuk pengadaan alat kesehatan khususnya yang berhubungan dengan HIV AIDS" Jelasnya. Ditambahkannya dalam waktu dekat kemungkinan lelang alat kesehatan tersebut sudah bisa dimulai. "Target kita dalam triwulan ketiga alkes untuk HIV AIDS ini sudah bisa digunakan untuk pelayanan bagi masyarakat, " tutup sekretaris. (Jemiand)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: