Target Pertumbuhan Ekonomi Bengkulu 7,4 Persen di 2029, Win Rizal: Butuh Upaya Luar Biasa

Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Bengkulu, Win Rizal--(Sumber Foto: Ilham/BETV)
"Diperlukan sektor-sektor baru untuk mendorong pertumbuhan ekonomi. Jika masih mengandalkan sektor yang ada saat ini, maka perlu dilakukan peningkatan yang signifikan," tambahnya.
Sebelumnya, berdasarkan data BPS Provinsi Bengkulu, pertumbuhan ekonomi daerah ini tercatat sebesar 4,55 persen pada Triwulan IV Tahun 2024 (year on year).
BACA JUGA:Alokasi Dana Desa untuk Seluma di 2025 Turun Jadi Rp62,5 Miliar
BACA JUGA:Ide Minuman Enak Jus Wortel, Cek 5 Rekomendasi Resep di Sini, Cobain Sekarang
Secara kumulatif, pertumbuhan ekonomi sepanjang tahun 2024 tercatat sebesar 4,62 persen, mengalami peningkatan dibandingkan tahun sebelumnya yang hanya 4,28 persen.
Dari sisi produksi, pertumbuhan ekonomi pada tahun 2024 didorong oleh sektor-sektor seperti jasa pemerintahan, pertanian, kehutanan, perikanan, perdagangan besar dan eceran, serta reparasi mobil dan sepeda motor.
Sementara itu, dari sisi pengeluaran, pertumbuhan ekonomi didorong oleh konsumsi rumah tangga, konsumsi pemerintah, dan pembentukan modal tetap bruto.
Hal ini sejalan dengan meningkatnya mobilitas masyarakat, realisasi belanja pemerintah, serta pembangunan infrastruktur di Bengkulu.
BACA JUGA:5 Resep Aneka Olahan Daun Selada, Rendah Kalori Cocok untuk Diet!
BACA JUGA:6 Jenis Selada Ini Dapat Kamu Konsumsi Setiap Hari, Bagus Untuk Diet Sehat
Secara regional, Bengkulu menempati peringkat kelima dengan pertumbuhan ekonomi tertinggi di antara 10 provinsi di Sumatera pada tahun 2024.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: