Dana Perikanan Kena Refocusing, Nelayan di Seluma Keluhkan TPI Muara Maras Kembali Gagal Direhab

Dana Perikanan Kena Refocusing, Nelayan di Seluma Keluhkan TPI Muara Maras Kembali Gagal Direhab

Peningkatan sektor perikanan dan pembangunan rehab tempat pelelangan ikan (TPI) di Kabupaten Seluma pada tahun 2025 sepertinya tidak akan terealisasi.--(Sumber Foto: Julyan/BETV)

Maka dari itu, para nelayan meminta Pemkab Seluma untuk memperhatikan nasib nelayan. 

"Janji hanya tinggal janji saja mas. Kami masyarakat nelayan menuntut janji pemerintah Seluma yang berjanji ingin merehab TPI," ujarnya.

BACA JUGA:Dinas PUPR Kota Bengkulu Manfaatkan DBH Sawit untuk Proyek Infrastruktur

Sementara itu, Sekda Seluma Hadianto mengatakan, imbas dari pemangkasan dana alokasi Khusus (DAK) dan Dana Alokasi Umum (DAU) ini mencapai Rp108 miliar di tahun 2025 ini.

Pemerintah Daerah Kabupaten Seluma sudah memastikan bahwa di tahun 2025  pembangunan fisik akan berkurang drastis dari tahun sebelumnya. 

BACA JUGA:MPP Harapan dan Doa Kota Bengkulu Layani 67 Ribu Lebih Pengunjung Sejak Diresmikan

Hal ini dikarenka adanya refocusing anggaran tahun 2025 sesuai dengan Instruksi Presiden Nomor 1 Tahun 2025 tentang Efisiensi Belanja dalam Pelaksanaan APBN dan APBD 2025 Serta Peraturan Menteri Keuangan (PMK) No 29 tahun 2025 tentang tentang Penyesuaian Rincian Alokasi TKD menurut Provinsi/Kabupaten/Kota TA 2025 dalam Rangka Efisiensi Belanja dalam Pelaksanaan APBN dan APBD TA 2025.

"Untuk pembangunan jalan di Seluma Utara itu baik yang di DAK tahun 2025 dan DAK di Kecamatan Semidang Alas itu dipangkas habis, begitu pun dengan DAK perikanan Rp9.8 miliar dipangkas habis," sampainya.

(Jul)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: