Pelaku Penusukan di Bengkulu Utara Diamankan, Miliki Riwayat Gangguan Jiwa

Pelaku Penusukan di Bengkulu Utara Diamankan, Miliki Riwayat Gangguan Jiwa--(Sumber Foto: Aap/BETV)
BENGKULU, BETVNEWS - Warga Desa Teluk Ajang, Kecamatan Batik Nau, Kabupaten BENGKULU atas nama Asmadi (49) menjadi korban penusukan di bagian pinggang belakang oleh terduga pelaku berinisial R-O.
Terduga pelaku diketahui pernah 4 kali mendapatkan perawatan di Rumah Sakit Kesehatan Jiwa atau RSKJ Soeprapto Bengkulu.
Korban ditemukan oleh warga setempat dalam kondisi tergeletak dengan luka tusuk di pinggang, yang terjadi di Desa Kembang Manis, pada Kamis 13 Februari 2025, sekira pukul 10:00 WIB.
Saat dikonfirmasi, Kasatreskrim Polres Bengkulu Utara Iptu Rizky Dwi Cahyo menjelaskan kronologi kejadian.
BACA JUGA:Resep Kolang Kaling Super Simple dan Enak, Dijamin Mantul!
BACA JUGA:Dukcapil Kota Bengkulu Permudah Pengurusan Dokumen Kependudukan Melalui Program Unggulan Ini
Pelaku R-O (37) saat itu sedang pergi untuk mencari buah pinang. Namun diperjalanan, sepeda motor miliknya mogok, sehingga berhenti di TKP.
Dalam keadaan tersebut terduga pelaku di hampiri oleh korban Asmadi (39) yang kebetulan lewat.
Keduanya terlibat pembicaraan yang tidak disukai oleh terduga pelaku dan korban memegang baju bagian leher terduga pelaku.
Akan tetapi secara tiba-tiba terduga pelaku tersebut mengeluarkan pisau dan menusuk bagian pinggang belakang korban dengan ke dua tangannya.
BACA JUGA:Tidak Banyak yang Tahu, Kolang Kaling Bisa Bikin Kulit Glowing, Cek Manfaat Lainnya di Sini
BACA JUGA:Mengandung Banyak Air, Ini 10 Manfaat Kolang Kaling untuk Kesehatan dan Cara Sehat Mengonsumsinya
"Setelah terjadi penusukan korban atas nama Asmadi ini langsung menyuruh pelaku pergi. Mengingat pelaku memang memiliki riwayat gangguan kejiwaan," kata Iptu Rizky.
"Saat ini Satreskrim Polres Bengkulu Utara telah mengamankan terduga pelaku R-O guna proses pembuktian tindak pidana dan mencari dua alat bukti dalam menetapkan terduga pelaku menjadi tersangka.Sedangkan korban telah mendapat perawatan di rumah sakit charitas Argamakmur," sambungnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: