Atasi Banjir, Pemkot Bengkulu Anggarkan Rp3 Miliar untuk Drainase

Atasi Banjir, Pemkot Bengkulu Anggarkan Rp3 Miliar untuk Drainase

Dedy Wahyudi, Walikota Bengkulu--(Sumber Foto: Ajeng/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS - Memasuki musim penghujan, Pemerintah Kota BENGKULU mengambil langkah antisipatif untuk mengatasi banjir.

Sejumlah upaya dilakukan, mulai dari pengerukan, perbaikan selokan, hingga peningkatan sistem drainase di titik-titik rawan. Tim telah dikerahkan untuk menangani lokasi-lokasi yang berpotensi tergenang akibat buruknya sistem drainase.

Untuk mengurangi risiko banjir, Pemkot Bengkulu telah mengalokasikan anggaran sebesar Rp 3 miliar.

Salah satu fokus utama adalah pembangunan jembatan di kawasan Kebun Tebeng, yang selama ini sering mengalami banjir akibat gorong-gorong yang menghambat aliran air.

BACA JUGA:Polresta Bengkulu Berbagi Berkah Ramadan, Bagikan Takjil Buka Puasa

BACA JUGA:Bupati Kepahiang Tinjau 23 Titik Bencana Longsor dan Banjir

Wali Kota Bengkulu, Dedy Wahyudi, menjelaskan bahwa anggaran ini berasal dari refocusing dana yang dialihkan guna mempercepat pembangunan infrastruktur pengendalian banjir.

“Dengan langkah ini, diharapkan genangan akibat drainase yang tersumbat dapat segera teratasi. Sementara itu, untuk banjir kiriman, diperlukan kerja sama lintas daerah guna menemukan solusi jangka panjang,” ujar Dedy Wahyudi.

Pemkot Bengkulu terus memantau kondisi di lapangan dan berkomitmen untuk mempercepat penanganan banjir agar dampaknya terhadap masyarakat dapat diminimalisir.

BACA JUGA:Satgas TMMD 123 Kodim 0407 Bengkulu Bangun Sumur Bor di Masjid Nurul Ihsan

BACA JUGA:Ngaku Ekonomi Sulit, Warga Kota Bengkulu Gelapkan Uang Perusahaan untuk Judi Online

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: