Pencarian Hari Ketiga, Remaja 11 Tahun Korban Tenggelam di Sungai Tanggul Rawa Makmur Belum Ditemukan

Pencarian Hari Ketiga, Remaja 11 Tahun Korban Tenggelam di Sungai Tanggul Rawa Makmur Belum Ditemukan--(Sumber Foto: Imron/BETV)
BENGKULU, BETVNEWS - Hingga hari ketiga pencarian terhadap remaja 11 tahun yang tenggelam di Sungai Tanggul Rawa Makmur, Jalan Kalimantan Kota BENGKULU masih terus berlanjut.
Tim Gabungan Basarnas Bengkulu dan Tagana terus melakukan upaya pencarian dengan memperluas radius pencarian pada Jumat 21 Maret 2025.
Menurut Humas Basarnas Bengkulu, Mega Maysilva pencarian hari ketiga dilakukan dengan membagi empat tim. Tim pertama melakukan penyisiran dengan menggunakan LCR Basarnas dari hilir menuju hulu titik TKP sungai sejauh 3,30 KM.
BACA JUGA:Cara Gampang Isi Saldo DANA Tanpa Top Up, Klaim Link di Sini, Buruan Berlaku 24 Jam
Tim kedua melakukan pencarian dengan menggunakan LCR Dinas Sosial dan Perahu BPBD Kota Bengkulu dari TKP menuju muara sungai sejauh 3,30 KM.
Sementara itu, tim ketiga melakukan pencarian dengan jalur darat menyisiri sungai sejauh 2 KM, dan tim keempat melakukan pemantauan melalui udara dengan menggunakan drone.
"Untuk pencarian hari ini kita menerjunkan 4 tim, untuk sementara kita belum terjunkan tim penyelam," kata Mega.
Untuk informasi Muhammad Fadli berusia 11 tahun yang masih duduk di bangku kelas 4 Sekolah Dasar (SD) merupakan warga Merpati 4 Kelurahan Rawa Makmur Kecamatan Muara Bangkahulu Kota Bengkulu.
BACA JUGA:Berkah di Bulan Suci Ramadan, Omset Pengusaha Kosmetik Binaan BRI Ini Meningkat Pesat
Dijelaskan Doyo Asmoro yang merupakan tetangga dari korban, bahwa sebelum hilang tenggelam korban bermain air sambil mandi di lokasi tersebut bersama 7 temannya. Namun saat teman-temannya hendak bersiap pulang, korban justru kembali melompat ke dalam air.
Nahasnya, arus air yang deras kemudian menyeret korban semakin ke tengah dan teman-teman korban yang mencoba meraih pun tidak dapat menyelamatkan korban.
"Dia lagi main berdelapan bersama temannya, sewaktu mau balik pulang korban masuk ke air. Tiba tiba air kencang, dia hanyut dibawa air," kata Doyo.
BACA JUGA:Tap Layar Dapat Saldo DANA Gratis Lewat Game Fruit Match, Seru dan Bikin Untung!
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: