Belum ada Rencana Tempat Liburan? Ini 10 Wisata Pagar Alam Wajib Dikunjungi

Kamis 29-12-2022,19:29 WIB
Reporter : Annisa
Editor : Wizon Paidi

PAGAR ALAM, BETVNEWS - Wisata ini dapat para wisatawan kunjungi di Pagar Alam, tidak jauh berbeda dengan destinasi lain. Namun, memiliki sumber alam yang tak kalah menariknya.

Kamu yang masih belum tahu kota Pagar Alam, wajib tahu wisata yang ada di sana. 

Tidak heran jika wisata di Pagar Alam kini sudah mulai mengalami perkembangan dan banyak juga yang sudah mulai mengenal daerah tersebut.

Berikut ini 10 tempat wisata Pagar Alam yang dapat kamu kunjungi:

1. Gunung Dempo Street

Destinasi ini cukup populer dikalangan anak muda khusunya di kota Pagar Alam, dengan pemandangan alam yang indah berupa hamparan luas kebun teh pada jalan layaknya pegunungan yang berkelok.

Menjadi salah satu perkebunan teh di Pagar Alam yang tertua di Indonesia, lokasi ini sangat cocok bagi para traveler yang hendak sejenak beristirahat dari perjalanan. 

BACA JUGA:Raih 3 Penghargaan, Kejaksaan Negeri Bengkulu Terbaik di Provinsi Bengkulu

Kamu juga dapat mengambil foto pada lokasi tersebut sambil menikmati riuhnya udara pegunungan secara gratis.

Lokasi ini berada di Dempo Makmur, Kec. Pagar Alam Utara, Kota Pagar Alam, Sumatera Selatan.

2. Dempo Park


Dempo Park, merupakan salah satu wisata alam yang menyajikan pesona pegunungan.--(Sumber Foto: Istimewa).

Selain kamu dapat menyelami indahnya alam Gunung Dempo, tersedia spot bermain untuk anak-anak serta spot foto yang juga instagramable.

Kamu dapat mengunjungi lokasi dengan tiket yang terjangkau seharga Rp5.000 saja sudah dapat merasakan

Sensasi yang berbeda dari setiap wisata yang ada di sana. 

Kategori :