BETVNEWS - Belakangan ini, selain varian baru COVID-19 omicron, di Indonesia juga banyak kasus demam berdarah dengue atau DBD.
Penyakit akibat gigitan nyamuk Aedes aegypti ini perlu diwaspadai.
BACA JUGA:SPBU di Seluma Mulai Berlakukan QR Code My Pertamina
Cara terbaik adalah dengan menjaga kebersihan agar nyamuk tidak bersarang di sekitar tempat tinggal.
Berikut 5 cara mengusir nyamuk.
BACA JUGA:Cegah Kebakaran, Lakukan 5 Cara Ini Agar Kompor Gas Tetap Aman
1. Jaga kebersihan lingkungan
Nyamuk sangat menyukai tempat yang gelap dan lembab.
Jadi jika kamar Anda cenderung gelap dan lembap, setidaknya jagalah kebersihannya.
BACA JUGA:Setengah Badan Jalan Rusak, Developer Diminta Tanggung Jawab
Waspadai kolong tempat tidur, gorden, dan lemari pakaian. Selain ruangan yang gelap dan lembap, hindari tempat-tempat di dalam rumah yang tergenang air agar tidak menjadi tempat berkembang biak nyamuk.
BACA JUGA:Resep Membuat Salad Buah dengan Dua Varian Rasa Berbeda, Ini Bahan dan Cara Membuatnya
2. Kurangi menggantung pakaian dan menumpuk barang
Tumpukan barang di rumah segera tata dengan rapi agar tidak menjadi sarang nyamuk.
Begitu juga dengan pakaian yang digantung, nyamuk paling suka bersembunyi di sana.