Main Hp Sambil Dicas, Pelajar 17 Tahun Tersambar Petir

Kamis 23-03-2023,20:14 WIB
Reporter : Tim Liputan
Editor : Ria Sofyan

BENGKULU, BETVNEWS - Seorang pelajar bernama Prity (17) warga Desa Ulak Bandung Kecamatan Muara Sahung Kabupaten Kaur, Provinsi Bengkulu mengalami luka bakar akibat tersambar petir.

BACA JUGA:Pelaku Penganiayaan dengan Sajam Ditangkap, Motifnya Sakit Hati

Kapolres Kaur Polda Bengkulu AKBP Eko Budiman, melalui Kasie Humas AKP Joni Silaen, menyampaikan bahwa kejadian tersebut terjadi pada Rabu 22 Maret 2023 sekira pukul 16.00 WIB.

BACA JUGA:Polisi Bubarkan Aksi Balap Liar Asmara Subuh

Tepatnya di Desa Ulak Bandung, Kecamatan Muara Sahung, Kabupaten Kaur Provinsi Bengkulu pasca hujan deras disertai petir.

BACA JUGA:Ditinggal Salat, Sepeda Motor Raib

Mendapatkan informasi tersebut, petugas dari Polsek Muara Sahung langsung  mendatangi rumah Prity untuk mengetahui kondisi korban.

BACA JUGA:Kakek 72 Tahun Dianiaya Hingga Berlumuran Darah

Kapolres menambahkan, keterangan Kakek Korban, Subian bahwa saat kejadian korban sedang bermain Handphone (Hp) sambil mengecasnya di ruang tamu rumah.

BACA JUGA:Jelang Ramadan, Polisi Razia Sejumlah Warem

Cuaca yang sedang hujan deras disertai petir kemudian menyambar tangan korban yang sedang bermain Hp.

BACA JUGA:4 Pelaku Pencurian Hp Dibekuk, 2 Diantaranya Pasutri

Korban menjerit memanggil Ibunya dan tidak sadarkan diri. Akhirnya bersama Ibu dan warga sekitar langsung membawa korban ke Puskesmas Muara Sahung.

“Usai di tangani perawat di Puskesmas muara sahung, tidak lama korban sudah sadarkan diri dan tidak di dapati ada luka luar dan luka bakar,” ujarnya Kapolres dalam keterangan rilisnya.

BACA JUGA:Mobil Fortuner Tabrak Pembatas Jalan Hingga Terbalik

Kategori :