Sesakti Apakah Sosok Ida Dayak? Simak Pengakuanya di Sini!

Minggu 09-04-2023,15:49 WIB
Reporter : Tim/Robi
Editor : Wizon Paidi

BETVNEWS - Akhir-akhir ini, pengobatan alternatif dari Ida Dayak menjadi semakin populer di media sosial. 

Banyak warganet membicarakannya karena perempuan asal Kalimantan Timur ini diyakini mampu menyembuhkan berbagai macam penyakit dengan cepat, termasuk patah tulang.

Ida Dayak menggunakan minyak yang diketahui dapat membantu proses penyembuhan saat melakukan pengobatan. 

BACA JUGA:Paling Diburu Kolektor, 4 Koin Ini Punya Kandungan Emas, Harganya Bisa Capai Puluhan Juta!

Ibu Ida Dayak juga selalu memperkenalkan daerahnya dengan bangga, terlihat dari tarian dan pakaian adat yang ia kenakan, serta atribut suku Dayak yang ia bawa.

Ketua LAP Kaltim, Musa menyebutkan, pengobatan Ida Dayak telah diwariskan secara turun-temurun di suku Paser sejak dahulu kala. 

Bahkan pengobatan alternatif ini telah berlangsung selama bertahun-tahun. Namun, tidak semua orang di suku Paser memiliki kemampuan untuk melakukannya. 

Kemampuan Ida Dayak tidak dimiliki oleh setiap orang. 

Dilansir dari berbagai sumber, Musa menjelaskan, kemampuan tersebut dimiliki oleh para sepuh atau orang-orang tua zaman dulu di Suku Paser Kalimantan Timur.

Musa membenarkan, pengobatan di suku Paser Kalimantan Timur mengandalkan minyak dan doa. Oleh karena itu, tidak ada peralatan yang digunakan.

Ibu Ida Dayak adalah seorang penganut agama Islam. Ia mengungkapkan bahwa ia melakukan pengobatan dengan mengucapkan bismillahirrahmanirrahim. 

BACA JUGA:Jadi Perbincangan! Pengobatan Alternatif Ida Dayak, Ini Sosok Wanita Viral di Media Sosial

"Sesuai dengan keyakinan saya sebagai muslim," ucapnya.

Terlihat dalam beberapa video di media sosial, Ibu Ida Dayak tampak menampilkan tarian kecil dan tetap menyebut nama dan asma Allah.

Diketahui, ibu Ida Dayak merupakan sosok yang terkenal rendah hati.

Kategori :