Susah Tidur? Ini 5 Tips Agar Tidur Nyenyak di Malam Hari, Bebas Insomnia!

Sabtu 20-05-2023,21:38 WIB
Reporter : Tria
Editor : Wizon Paidi

BETVNEWS - Tidur yang cukup dapat membantu tubuh menjadi lebih sehat dan tidak mudah terserang penyakit.

Namun terkadang ada beberapa faktor yang membuat kita tidak bisa tidur nyenyak yaitu membuat kita lelah, pusing dan stress di pagi hari.

BACA JUGA:Hangat Dingin! Ini 4 Resep Minuman Cokelat Enak dan Nikmat, Bikin Mood Booster Balik Lagi

Beberapa faktor yang menyebabkan kita kehilangan kualitas tidur antara lain penyakit, stress, pekerjaan dan tanggung jawab keluarga.

Untuk dapat menekan masalah tidur, berikut beberapa tips yang bisa Anda lakukan.

BACA JUGA:Anti Gemuk! Ini Rekomendasi Camilan Sehat di Malam Hari, Cocok untuk Diet!

1. Buat jadwal tidur

Rata-rata waktu tidur ideal orang dewasa adalah 7 jam sehari.

Dengan jadwal tidur yang teratur setiap hari akan menjadi kebiasaan dan memperkuat siklus tidur Anda.

Jika Anda masih kesulitan tidur dalam 20 menit pertama, cobalah bangun dari tempat tidur.

Dengarkan musik atau baca buku setelah mata lelah, lalu kembali tidur dan coba pejamkan mata lagi.

BACA JUGA:Budi Hartono Kembali Pimpin PWI Mukomuko 2023-2026

2. Batasi tidur siang

Tidur siang yang berlebihan dapat memengaruhi jam tidur malam hari. Saat tidur siang, usahakan tidur tidak lebih dari satu jam.

BACA JUGA:Viral Momen Unik Nikahan Guru, Para Anak SD Hadiri Pernikahan Bawa Perabotan

Kategori :