BENGKULU, BETVNEWS - Jika pada pleno penetapan Daftar Pemilih Sementara (DPS) Kabupaten Kepahiang beberapa waktu lalu sebanyak 112.624 DPS, dalam pleno penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT) pemilu 2024. Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Kepahiang mencoret sebanyak 492 pemilih.
BACA JUGA:KPU Tetapkan DPT Seluma Pemilu 2024, Segini Jumlah Pemilihnya
Memasuki tahapan penetapan DPT Kabupaten Kepahiang dalam Pemilu tahun 2024 mendatang, hasil dari pleno terbuka penetapan DPT yang digelar KPU Kabupaten Kepahiang, pada Rabu (21/6) siang. Sebanyak 112.132 DPT akhirnya ditetapkan.
BACA JUGA:Ormas dan LSM Golbe Gelar Aksi di Depan Kantor Bupati Bengkulu Tengah, Tuntut Hal Ini
Mirzan Hidayat selaku ketua KPU Kepahiang mengatakan, dibandingkan dari hasil pleno DPS sebanyak 112.624. Sebanyak 492 mata pilih berkurang setelah dilakukan verifikasi data.
BACA JUGA:Aksi Bandit Pecah Kaca Mobil di Rejang Lebong Ternyata Terekam CCTV, Polisi Buru Pelaku!
"Hari ini dalam pleno terbuka DPT, setelah melakukan verifikasi dan perbaikan data-data valid. Sebanyak 112.132 DPT kita tetapkan," ungkapnya.
BACA JUGA:Pulau Terlarang Ada di Indonesia, Keberadaannya Bawa Kutukan, Mitos atau Fakta?
Sementara untuk faktor-faktor terjadinya pengurangan dari data DPS sebelumnya. Ketua KPU juga menegaskan, pihaknya banyak menemukan data-data ganda. Baitu ganda antar desa dan kelurahan, ganda antar kecamatan, gqnda antar kabupaten, ganda antar provinsi dan mata pilih ganda antar negara.
"Data-data pengurangan itu, sudah kita lakukan tahapan validasi. Dimana banyak kita temukan data-data ganda dan terpaksa kita coret," ujar Ketua KPU Kepahiang.
BACA JUGA:Menakutkan! Malaikat Malik Tak Punya Belas Kasih, Begini Perlakuannya kepada Penghuni Neraka!
Namun ia juga menegaskan, jika dibandingkan pemilihan tahun-tahun sebelumnya. DPT Kabupaten Kepahiang pada pemilu tahun 2024 mendatang meningkatkan kurang lebih 4.000-an mata pilih.
"Meski tidak seknifikan, dibandingkan tahun sebelumnya. DPT kita terjadi peningkatan kurang lebih 4.000-an mata pilih," tegasnya.
Hendri Suwi