Dinas Pertanian Kaur Terima Bantuan 17.800 Dosis Vaksin untuk Hewan Ternak

Selasa 05-09-2023,10:01 WIB
Reporter : Dedi
Editor : Ria Sofyan

BENGKULU, BETVNEWS.COM - Dinas Pertanian Kabupaten Kaur menerima bantuan 17.800 dosis vaksin untuk hewan ternak yang tersebar di 15 Kecamatan di Kabupaten Kaur.

BACA JUGA:Lahan Kosong di Desa Linau Kaur Terbakar

Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan drh. Rakhmat Fajar mengatakan, tahun 2023 pihaknya menerima bantuan sebanyak 17.800 dosis vaksin hewan, dari jumlah tersebut terdiri dari 3 jenis vaksin yaitu 500 dosis vaksin Jembrana, 14.300 dosis vaksin Penyakit Mulut dan Kuku atau PMK, dan 3.000 dosis vaksin Lumpy Skin Disease (LSD).

BACA JUGA:Jaksa Tahan 1 Wanita, Tersangka Perintangan Penyidikan Korupsi Dana BOK Kaur Bertambah

"Di tahun 2023 kita menerima bantuan 17.800 dosis vaksin untuk hewan yang terdiri dari tiga macam yaitu vaksin Jembrana, PMK, dan LSD," kata Kabid Peternakan dan Kesehatan Hewan (Selasa 5 September 2023).

BACA JUGA:Layanan 24 Jam Full! Pinjaman Online Terdaftar OJK, Ajukan Pinjaman Limit Jutaan Rupiah, Cek Syaratnya

Rakhmad Fajar menyebutkan hingga akhir Agustus 2023 jumlah dosis vaksin hewan yang telah terealisasi sebanyak 1.400 vaksin, dengan rincian 500 Dosis Vaksin Jembrana, dan 7.200 dosis vaksin vaksin LSD belum ada yang terealisasi.

BACA JUGA:Dukcapil Kaur Targetkan 3.014 Pemilih Pemula Harus Punya KTP Sebelum Pemilu 2024

"Untuk jumlah dosis vaksin yang sudah terealisasi sebanyak 1.400 dosis vaksin 500 vaksin Jembrana dan 7200 vaksin PMK," kata Rakhmad Fajar.

BACA JUGA:Elak Mobil Box, Truk Angkut Pestisida Tabrak Rumah Warga di Kaur

Dinas Pertanian mendata di Kabupaten Kaur terdapat 23.000 ekor hewan Sapi dan kerbau,   terdiri dari  8000 kerbau dan 15.000 ekor hewan ternak sapi.

BACA JUGA:Elak Mobil Box, Truk Angkut Pestisida Tabrak Rumah Warga di Kaur

"Sedangkan untuk populasi hewan sapi dan kerbau di Kabupaten Kaur sebanyak 23.000 ekor," pungkasnya.

(*)

Kategori :