BETVNEWS - Buah markisa merupakan buah tropis yang memiliki rasa yang unik dengan perpaduan manis dan asam. Buah ini juga memiliki manfaat yang luar biasa dalam kesehatan.
Markisa dikenal pula sebagai Passiflora dari tanaman tropis. Terdapat dua jenis buah markisa yang ada di Indonesia yakni markisa kuning dan ungu.
Markisa ungu menjadi salah satu buah yang paling banyak ditanam, sebab rasanya yang lebih lezat dan aromanya harum. Sedangkan, markisa kuning adalah jenis buah dengan nama ilmiah Passiflora flavicarpa yang memiliki buah dengan ukuran besar dan rasanya cukup kecut.
Memiliki kandungan nutrisi yang menyehatkan, misalnya dalam 236 gram markisa terdapat:
- Kalori: 229.
- Lemak: 1,7 gram.
- Vitamin C: 70,8 miligram.
- Vitamin A: 151 microgram.
- Natrium: 66,1 miligram.
- Karbohidrat: 55,2 gram.
- Serat: 24,5 gram.
- Gula: 26,4 gram.
- Protein: 5,2 gram.
- Zat besi: 3,8 miligram.
- Magnesium: 64,8 miligram.
- Potasium: 821 miligram.
BACA JUGA:Cek 6 Manfaat Buah Manggis di Sini, Ampuh Menjaga Kesehatan Otak dan Mental, Apa Saja Kandungannya?
Tidak hanya itu, markisa kaya antioksidan yang kuat. Dengan kandungan yang ada di dalamnya, ampuh untuk membantu dalam kesehatan tubuh. Dilansir dari berbagai sumber, berikut ini sejumlah manfaatnya.
1. Bisa meningkatkan kesehatan jantung
Kandungan vitamin C, serat, dan potasium dalam buah markisa juga bisa membantu menjaga kesehatan jantung. Serat bisa mengurangi kadar kolesterol jahat dalam darah, sementara potasium bisa mengatur tekanan darah.
2. Sebagai obat insomnia
Tidak sedikit dari kita kadang mengalami insomnia, hal ini disebabkan karena kurangnya tidur sehingga membuat seseorang terserang berbagai penyakit.
Kurangnya tidur tersebut tentu tidak baik bagi kesehatan, untuk itu perlu untuk menjaga kesehatan salah satunya dengan mengonsumsi makanan atau buah-buahan seperti markisa. Diduga buah markisa ampuh menjadi obat insomnia, buah tersebut dapat membantu saraf agar lebih rileks serta tenang, bahkan mampu membuatmu mudah untuk tertidur.