BETVNEWS,- Jauhari Johan, peserta asal Palembang, Sumatera Selatan berhasil mencapai finis pertama dalam Bengkulu Triathlon 2018 di Pantai Kualo Pasar Bengkulu, Sabtu (22/12) pagi. Keberhasilan ini mengantarkan Jauhari menjadi Juara 1 dalam kategori Sprint Distance Male dan berhak membawa pulang uang sebesar Rp. 15 juta.
Pria kelahiran Palembang 10 Desember 1983 itu telah mengukir segudang prestasi event nasional dan internasional mengaku sangat gembira bisa berhasil meraih juara.
"Kalau kesulitan tidak ada, jalurnya aman sudah steril, saat renang aja ombaknya lumayan tinggi jadi rada susah melawan ombak," ujarnya.
Ia pun berharap, agar kegiatan ini dapat terus dilaksanakan karena dapat menjadi ajang berkumpulnya atlet triathlon diseluruh Indonesia.
Bengkulu Triathlon yang dibuka oleh Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah diikuti 107 peserta perwakilan dari 5 negara yaitu Aljazair, Portugal, Rusia, Inggris dan Amerika Serikat (USA). Ada 2 kategori yang diperlombakan yaitu Sprint Distance dan Standart Distance.
(Aan HW)