BETVNEWS,- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bengkulu terus melakukan pendataan terhadap pasien atau penghuni Rumah Sakit Khusus Jiwa (RSKJ) Soeprapto Bengkulu. Pendataan dilakukan untuk memantau berapa jumlah pasien atau penghuni RSKJ yang berpotensi bisa menggunakan hak suaranya saat 17 April 2019 mendatang. Komisioner KPU Kota Bengkulu Romi Sugara mengatakan berdasarkan data hingga Desember 2018 lalu, jumlah penghuni RSKJ mencapai angka 150 orang dan yang dinyatakan memiliki kejiwaan yang stabil atau pulih 8 orang, dari 8 orang tersebut 2 diantaranya merupakan warga Kota Bengkulu. "Data hingga akhir tahun lalu ada 8 orang yang sudah pulih, tapi hanya 2 orang yang warga Kota Bengkulu," terang Romi. Sementara itu, pendataan akan terus dilakukan setiap bulannya, karena para penderita gangguan jiwa tersebut masih berpotensi mengalami pemulihan sebelum hingga hari pencoblosan. (Yudha Gondrong)
KPU Data Pasien RSKJ
Jumat 11-01-2019,13:49 WIB
Kategori :