Kasubdit Jatanras Polda Bengkulu Raih Dua Penghargaan Sekaligus

Selasa 22-01-2019,10:50 WIB
Reporter : terkini!
Editor : terkini!

BETVNEWS - Kapolda Bengkulu Brigjen Pol Coki Manurung, Selasa pagi (22/1) memberikan penghargaan terhadap 7 anggotanya yang berhasil mengungkap tindak kejahatan terutama dalam perkara kejahatan pembunuhan terhadap 1 keluarga di Rejang Lebong. Adapun 7 anggota kepolisian yang diberikan penghargaan oleh kapolda Bengkulu :

  1. Kasubdit III Jatanras, AKBP Max Mariners menoreh penghargaan dalam pengungkapan perkara pembunuhan berencana 1 keluarga di Kabupaten Rejang Lebong dan berhasil dalam pengungkapan perkara pembunuhan siswi SMA 4 Bengkulu.
  2. Kasat Reskrim Polres Bengkulu Selatan, AKP Enggarsa Alimbaldi dalam pengungkapan perkara pembunuhan satu keluarga di Kabupaten Rejang Lebong.
  3. Kasat Reskrim Polres Rejang Lebong, AKP Jery Antonius Nainggolan dalam pengungkapan perkara pembunuhan satu keluarga di Kabupaten Rejang Lebong.
  4. Kasat Reskrim Polres Bengkulu, AKP Indramawan Kusuma Trisna dalam pengungkapan perkara pembunuhan satu keluarga di Kabupaten Rejang Lebong.
  5. Kasat narkoba polres Rejang Lebong, Iptu S Sosa Hutapea dalam pengungkapan kasus ladang ganja 1 Ha dan daun ganja 8 Kg di Lubuk Alai Kecamatan Binduriang.
  6. Bripka Mulyono, Basat Narkoba Polres Rejang Lebong dalam pengungkapan kasus ladang ganja 1 Ha dan daun ganja 8 Kg di Lubuk Alai Kecamatan Binduriang.
  7. Kasat Reskrim Polres Bengkulu Utara, AKP Jufri dalam pengungkapan Tipikor terbanyak di Kabupaten Bengkulu Utara.
Brigjen Pol Coki Manurung mengatakan, penghargaan ini bentuk reward kepada anggota yang mengungkap kasus kejahatan konvensional yang berhasil diungkap dalam waktu 24 jam. "Ya diharapkan anggota yang telah diberikan penghargaan untuk terus meningkatkan kinerjanya dan terus bekerja secara profesional dan terus meningkatkan kepercayan masyarakat terhadap polri." Ujar Kapolda. Tak hanya itu, Kapolda turut memerintahkan kepada anggotanya untuk dapat segera menuntaskan perkara yang saat ini belum turungkap dan masih menjadi PR. (Aris Black)
Tags :
Kategori :

Terkait