Yuk Amalkan! Ini 7 Keutamaan Puasa Syawal Enam Hari, Ibadah Sunah Umat Islam Setelah Bulan Ramadan

Jumat 12-04-2024,20:08 WIB
Reporter : Annisa
Editor : Wizon Paidi

Sehingga jika disimpulkan maka puasa selama sebulan penuh dikalikan 10 yakni sama dengan 10 bulan, kemudian enam hari puasa Syawal dikali dengan 10 sama dengan 60 hari atau dua bulan. Jadi 10 bulan ditambah dengan dua bulan dapat ditotal 12 bulan atau satu tahun.

BACA JUGA:Posisi Hilal di Bengkulu Belum Tampak, Penetapan 1 Syawal Tunggu Hasil Sidang Isbat

2. Menghapus dosa

Manfaat lain puasa Syawal yakni diketahui dapat menghapus dosa-dosa yang pernah dilakukan. Sebagaimana dalam hal ini Rasulullah SAW bersabda,

"Barangsiapa berpuasa Ramadan lalu diikuti dengan puasa enam hari di bulan Syawal, maka ia seperti orang yang berpuasa selamanya." (HR. Muslim)

Puasa enam hari di bulan Syawal memiliki keutamaan dapat menghapus dosa-dosa yang telah dilakukan sebelumnya dan mendapat ampunan Allah SWT.

BACA JUGA:Kabar Baik! Bulan Syawal Belum Berakhir, Ini 5 Amalan Mudah Untuk Dikerjakan

3. Mampu menjaga kesehatan fisik

Tidak hanya manfaat spiritual, puasa Syawal diketahui dapat bermanfaat untuk kesehatan fisik. Jika kamu puasa dengan teratur hal ini akan berpengaruh pada kesehatan, misalnya dapat meningkatkan metabolisme tubuh, membersihkan racun, hingga meningkatkan daya tahan tubuh.

4. Penyempurna ibadah

Puasa Syawal juga memiliki keutamaan sebagai penyempurna ibadah wajib. Hal ini karena puasa Syawal bisa menjadi penyempurna kekurangan pada bulan Ramadan.

BACA JUGA:Panduan Lengkap Niat dan Tata Cara Puasa Syawal yang Bisa Dimulai Hari Ini

Sehingga jika dirasa ibadah di bulan Ramadan kurang maksimal, kamu bisa melakukan puasa Syawal untuk menyempurnakan.

5. Menghidupkan ajaran Nabi Muhammad SAW

Dengan melaksanakan ibadah Syawal ini dapat diartikan bahwa seseorang tengah menghidupkan sunah yang telah diajarkan kepada Nabi Muhammad SAW. Bahkan Rasulullah mengatakan bahwa setiap orang yang menjalankan ibadah Syawal maka ia sungguh sangat mencintai Rasulullah dan akan bersama di surga.

BACA JUGA:Inilah Bacaan Niat Sahur dan Berbuka Puasa Ramadhan, Yuk Ajarkan Pada Anak-anak dari Sekarang

Kategori :