BETVNEWS - Setiap orang tentu pernah merasakan adanya tanda ikatan batin kepada orang lain. Hal ini umumnya terjadi dalam kondisi yang tidak menentu.
Sebagaimana diketahui, ikatan batin merupakan sebuah hubungan emosional antar yang saling memahami dan menghormati antar dua orang. Bisa juga karena intensitas kebersamaan yang cukup lama, sehingga menumbuhkan hubungan yang kuat antar keduanya.
BACA JUGA:7 Tanda Bahwa Kamu Sekarang Sedang Mencintai Diri Sendiri, Salah Satunya Punya Waktu untuk Me Time
Bahkan disituasi yang tidak menentu adakalanya pemikiran mereka sama, sehingga membuat keduanya saling memahami meski tanpa berkomunikasi. Hal ini cukup penting untuk diketahui, selain sebagai menambah wawasan, bisa jadi kamu pernah mengalaminya sendiri.
Umumnya ikatan batin ini bsa terjadi dalam hubungan persahabatan, keluarga, pertemanan, sampai hubungan bersama pasangan. Menariknya lagi, ikatan batin ini menandakan datangnya hal baik diantara keduanya.
Dilansir dari akun Instagram mencintaihalal, berikut ini 5 tanda ikatan batin yang dimiliki seseorang yang perlu kamu tahu.
BACA JUGA:Kamu Wajib Tahu! Ini 5 Cara Mudah Atasi Trust Issue, Cukup Percaya pada Diri Sendiri
1. Saling percaya satu sama lain
Dalam ikatan batin, rasa saling percaya ini sangat penting. Tidak ada sebuah hubungan yang dapat bertahan lama tanpa ada rasa untuk sama-sama yakin.
Jika kamu sudah yakin terhadap pasangan atau sahabatmu sepenuhnya, terlebih lagi jika kamu dapat terbuka menganai segala hal, kemudian mereka melakukan sesuatu yang sama terhadapmu. Sudah jelas bahwa kelian punya ikatan batin yang kuat.
BACA JUGA:Kamu yang Mana? Ini 5 Jenis Love Language dalam Hidup, Salah Satunya Act of Service
2. Merasa aman
Jika ikatan batin kamu sudah kuat terhadap seseorang, yang dirasakan adalah aman ketika berada bersama orang tersebut.
Ketika kamu tenggelam dalam keterpurukan, seseorang akan menguatkan atau memberikan bahu untukmu dapat bersandar. Hal seperti ini tak akan terjadi apabila suatu hubungan tidak memiliki ikatan emosional yang kuat.
BACA JUGA:Auto Sembuh! Ini 4 Cara Mudah Lakukan Self Healing untuk Diri Sendiri, Buat Harimu Jauh Lebih Baik