32 Karya Terkirim di Hari Penutupan Lomba Cipta Maskot Pilkada, Lomba Jingle Masih Dibuka

Sabtu 20-04-2024,17:52 WIB
Reporter : Abdu Rahman
Editor : Wizon Paidi

BENGKULU, BETVNEWS - Gelaran lomba cipta jingle dan cipta maskot Pilkada Bengkulu 2024, dengan total hadiah mencapai angka Rp50.000.000 yang diselenggarakan KPU Provinsi Bengkulu bersama BETV akan memasuki tahapan selanjutnya. 

Dimana untuk Lomba Cipta Maskot sendiri batas pengiriman karya resmi ditutup pihak panitia pada Sabtu 20 April 2024 ini. Sementara untuk Lomba Cipta Jingle akan ditutup pada 23 April 2024 mendatang. 

BACA JUGA:Diduga Masalah Asmara, Kuli Panggul di Kota Bengkulu Jadi Korban Pembacokan

Ketua panitia kegiatan, Jamal mengungkapkan, animo masyarakat untuk 2 jenis lomba tersebut sangat luar biasa. Untuk update karya yang dikirim sendiri, terkhusus lomba cipta maskot sejauh ini sudah sebanyak 32 karya yang dikirim ke pihak panitia.

Sementara untuk lomba Jingle sendiri sebanyak 12 karya sudah dikirim ke pihak panitia. 

BACA JUGA:Dies Natalis UNIB ke-42, Gubernur Bengkulu: Selain Cetak SDM, UNIB Juga Penggerak Ekonomi

"Untuk penutupan lomba maskot tertanggal hari ini pukul 16.00 WIB , jumlah yang telah mengirimkan ada 32 Karya, lalu untuk Jingle sudah ada 13 karya," ungkap Jamal, Sabtu 20 April 2024.

BACA JUGA:175 CJH di Seluma Bakal Diberangkatkan ke Tanah Suci Bulan Mei, Ini Jadwalnya

Lebih jauh dijelaskannya, untuk peserta yang mengirimkan karya sendiri terdata tak hanya dari dalam Provinsi Bengkulu, bahkan terdapat peserta dari luar Provinsi Bengkulu. 

"Animo masyarakat luar biasa, itu terbukti dari peserta yang ada juga berasal dari luar provinsi Bengkulu, yaitu dari Jambi dan ada juga calon peserta dari Sulawesi," tambahnya. 

BACA JUGA:Kelola Sendiri Mess Pemda, Pemprov Bengkulu Butuh Anggaran Rp50 Miliar

Meskipun lomba maskot telah resmi ditutup hari ini, pihak panitia turut mengimbau para calon peserta lomba cipta Jingle untuk memanfaatkan waktu yang tersisa untuk segera mengirimkan karyanya. 

"Kami imbau untuk seluruh seniman yang ada di Indonesia untuk bisa ikut serta dalam lomba cipta Jingle Pilkada Provinsi Bengkulu. Mari manfaatkan batas waktu yang tersisa," tuturnya.

BACA JUGA:Kasus ISPA di Provinsi Bengkulu Menyentuh Angka 17.357, Masyarakat Diimbau Tingkatkan Kewaspadaan

Sementara itu diketahui, untuk pengumuman pemenang lomba bakal dilangsungkan pada 25 April 2024. Kemudian untuk pembagian hadiah diagendakan pada 26 April 2024 mendatang. 

Kategori :