Buah jeruk juga dapat bermanfaat untuk mencegah kerusakan pada sel kulit lantaran jus jeruk segar mengandung serangkaian antioksidan kuat seperti flavonoid, karotenoid dan juga vitamin C yang ada di dalamnya.
Selain itu ada juga kandungan fitokimia seperti folat yang tak kalah berkhasiat. Kandungan tersebut bekerja sama dengan antioksidan yang membantu melawan radikal bebas penyebab kerusakan sel yang memicu masalah kulit lainnya.
BACA JUGA:Buah Jeruk Dapat Melawan Jerawat, Simak Manfaat Lainnya untuk Kecantikan Kulitmu
Demikian ragam manfaat buah jeruk untuk kecantikan yang perlu kamu ketahui. Yuk gunakan buah jeruk untuk perawatan kulitmu agar kulit menjadi sehat seperti yang diinginkan. Semoga bermanfaat!(*)