Menimbulkan Alergi hingga Kerusakan Hati, Ini 7 Efek Samping Kayu Manis yang Wajib Kamu Tau

Selasa 02-07-2024,14:28 WIB
Reporter : Rizki
Editor : Ria Sofyan

4. Masalah Pernafasan

Efek samping kayu manis jika dikonsumsi secara berlebihan dapat membuat masalah pada sistem pernafasan.

Menghirup bubuk kayu manis dapat menyebabkan iritasi pada saluran pernapasan, yang bisa menyebabkan batuk, kesulitan bernapas, dan bahkan kerusakan paru-paru dalam kasus yang parah.

Selain itu, kandungan cynnamaldehyde dalam kayu manis juga dapat mengiritasi tenggorokan hingga memicu masalah pernafasan lebih lanjut.

BACA JUGA:7 Manfaat Dahsyat Kayu Manis untuk Kesehatan Tubuh, Salah Satunya Ampuh Menjaga Kebersihan Mulut

5. Penurunan Kadar Gula Darah Berlebihan

Efek samping mengonsumsi kayu manis secara berlebih dapat menurunkan kadar gula dalam jumlah yang normal.

Kayu manis dapat menurunkan kadar gula darah, yang bermanfaat bagi penderita diabetes. Namun, jika dikonsumsi berlebihan, ini dapat menyebabkan hipoglikemia (gula darah terlalu rendah), yang cukup berbahaya.

BACA JUGA:6 Cara Mencegah Jerawat dengan Bahan Alami, Paling Ampuh Pakai Kayu Manis hingga Air Mawar

6. Risiko Kanker

Mengonsumsi kumarin dalam jumlah besar dan dalam jangka panjang dapat meningkatan risiko kanker. Banyak penelitian yang menunjukan, asupan kumarin yang terlalu banyak dapat meningkatkan risiko kanker tertentu, seperti paru-paru, hati, dan ginjal.

Walaupun belum diketahui secara pasti, namun tidak ada salahnya lebih waspada. Jika kesehatanmu tidak ingin terganggu, ada baiknya konsumsi kayu manis sewajarnya dan tidak berlebihan.

BACA JUGA:Air Sari Kayu Manis Ampuh untuk Program Diet, Begini Cara Membuat Minuman Herbal Ini

7. Kerusakan Gigi

Kayu manis yang dikonsumsi dalam bentuk permen atau produk yang mengandung gula dapat meningkatkan risiko kerusakan gigi dan masalah kesehatan mulut lainnya.

Jangan sampai hal ini terjadi, konsumsi kayu manis dengan porsi dan jumlah yang bijak.

Kategori :