Ironis, Bendera Kusam dan Lusuh Berkibar di Halaman DPRD Seluma

Selasa 23-07-2024,17:01 WIB
Reporter : Julyan Pabella
Editor : Wizon Paidi

BENGKULU, BETVNEWS - Ironis, bendera Sangsaka Merah Putih yang lusuh dan sudah robek masih terpasang di tiang bendera halaman di Sekretariat DPRD Kabupaten Seluma Provinsi Bengkulu.

Padahal bendera Merah Putih yang menjadi kebanggaan masyarakat Indonesia. 

BACA JUGA:Korsupgah KPK Dorong Pencegahan Korupsi dari Skala Kecil Saat Audensi Gubernur Rohidin

Hal ini sangat disayangkan karena dinilai tidak menghargai hasil perjuangan para pejuang 45 yang telah mengorbankan jiwa raga serta tumpah darah nyawa berjuta-juta para pejuang yang tumbang, demi berkibarnya Merah Putih di negeri ini. 

BACA JUGA:Ini Bocoran Dukungan Partai Demokrat untuk Pilkada Kabupaten/Kota di Bengkulu

Namun sayangnya, lambang kebanggaan Negara Republik Indonesia bendera merah putih tidak terawat dengan baik di halaman DPRD Seluma. 

Menanggapi hal tersebut, Dandim 0425/Seluma Letkol Arh Deddy Hendaryatmoko  langsung merespon cepat. 

BACA JUGA:Hari Bhayangkara ke-78, Polda Bengkulu Gelar Lomba Menembak

Ia langsung menghubungi dan memerintahkan personel untuk menindaklanjuti persoalan bendera kusam yang berkibar di halaman DPRD Seluma. 

"Terima Kasih atas infonya, saya hubungi pihak DPRD untuk menindaklanjuti hal tersebut,"  kata Dandim 0425/Seluma. 

 BACA JUGA:1.212 Anak di Kecamatan Babatan Seluma Serentak Lakukan Imunisasi Polio

Atas kejadian ini Dandim Seluma meminta Pemkab Seluma dan seluruh OPD di lingkungan Pemkab Seluma dan seluruh desa untuk memperhatikan bendera.

Jika sudah lusuh segera diganti tidak mengibarkan bendera selama 24 jam.

BACA JUGA:Koalisi PDIP-PAN di Pilgub Bengkulu Berpotensi Pengaruhi Pilkada di Seluma

"Jadi tolong ini menjadi perhatian, khususnya OPD-OPD mulai dari Pemkab Seluma hingga ke desa. Perhatikan dan hargai bendera merah putih ini. Bertaruh nyawa pejuang kita dahulu agar bendera merah putih ini bisa berkibar," pesan Deddy Hendaryatmoko. (Jul)

Kategori :