Hal ini bisa jadi jarang diketahui, tidak hanya dimakan namun juga untuk kesehatan rambut.
Sebagaimana bawang putih punya kandungan zat sulfur dan keratin tinggi, sehingga dapat membantu perkuat dan pertumbuhan rambut pada kulit kepala.
BACA JUGA:Tawarkan Beragam Khasiat, Ini 7 Manfaat Mengonsumsi Kacang Mete oleh Ibu Hamil, Cek di Sini
Selain itu, bisa juga mengatasi permasalahan alopecia ataupun kebotakan, sehingga dengan konsumsi bawang putih mentah dapat mencegah hal tersebut.
2. Mencegah penyakit jantung
Dengan mengonsumsi bawang putih mentah ini, mampu menurunkan tekanan darah sekaligus kolesterol dalam tubuh, dimana hal tersebut dapat menurunkan risiko terkena penyakit jantung.
Namun, memakan bawang putih mentah saja tidak cukup meminimalkan resio terkena penyakit jantung.
Kamu juga harus melakukan penerapan pola hidup sehat lainnya, seperti tidak merokok, mengonsumsi makanan yang sehat, berolahraga dengan rutih, menjaga berat badan yang ideal, tidur yang cukup dan lainnya.
BACA JUGA:8 Manfaat Buah Bit untuk Bumil, Ringankan Keram Kaki Salah Satunya
BACA JUGA:5 Ragam Manfaat Kelengkeng untuk Kesehatan, Cek Kandungan Nutrisinya Ampuh Atasi Penyakit Kronis
3. Menjaga kesehatan tulang
Kandungan kalium yang terdapat pada bawang putih diperlukan untuk mencegah terbuangnya kalsium secara berlebih melalui urine.
Dengan ini turut berkontribusi dalam menjaga kekuatan pada tulang.
Selain kandungan kalium, bawang putih yang dikonsumsi secara mentah juga mengandung kalsium dan fosfor.