4. Mencegah anemia
Tidak hanya itu, bayam juga bisa dimanfaatkan untuk mencegah anemia bagi ibu hamil.
Selain punya kandungan vitamin, sayur bayam kaya zat besi sehingga mampu mendukung produksi sel darah merah, khususnya bagi ibu hamil.
Kerap kali selama masa kehamilan, bumil rentan terkena anemia, sehingga dengan mengonsumsi bayam dapat mengatasi masalah kesehatan ini.
BACA JUGA:Manfaat Lain Kulit Pisang yang Sayang Dilewatkan, Dipercaya Dapat Mengatasi Sakit Kepala
BACA JUGA:Dari Kulit hingga Rambut, Ini 6 Manfaat Seledri untuk Kecantikan, Cek Apa Saja!
5. Meningkatkan kekebalan tubuh
Selanjutnya dengan mengonsumsi bayam, ibu hamil akan dapat meningkatkan kekebalan tubuh.
Berkat kandungan yang ada di dalamnya, sayur bayam ini punya kandungan vitamin A dan vitamin C yang berperan juga menjadi antioksidan kuat.
Tak heran jika masa kehamilan, kekebalan tubuh menurun sehingga rentan jatuh sakit. Untuk itu ibu hamil perlu mengonsumsi makanan sehat ini.
BACA JUGA:Ini 5 Manfaat Keringat Bagi Tubuh, Bisa Bantu Sehatkan Kulit, Lho!
6. Meningkatkan mood
Ibu hamil dapat mengonsumsi sayur bayam secara rutin, karena diketahui dapat meningkatkan mood.
Hal ini karena adanya kandungan vitamin B yang ada pada bayam, yang membuat bumil bisa menurunkan stres dan kecemasan.