BETVNEWS, - Satu hal yang perlu Anda lakukan ketika berada di Jepang adalah mencoba berbagai pilihan menu yang lezat yang otentik. Namun, bagaimana jika Anda saat ini belum diberikan kesempatan untuk mengunjungi negeri sakura? Tak perlu khawatir karena saat ini sudah banyak restoran Jepang yang telah dibuka di Indonesia. Nah, salah satu restoran yang menyajikan menu Jepang yang sangat spesial adalah Ootoya Plaza Indonesia. Anda dapat menemukan restoran otentik Jepang yang ada di Indonesia melalui aplikasi yang ada, salah satunya seperti restoran Ootoya Plaza Indonesia di Traveloka.
Mengenal lebih dekat dengan Ootoya Plaza Indonesia
Restoran yang satu ini tentunya mempunyai berbagai homestyle Japanese food yang tentunya tidak boleh terlewatkan begitu saja. Ootoya menyajikan menu set atau teishoku dengan penataan ala menu rumahan. Bahkan sangat jarang Anda temukan di restoran-restoran Jepang lainnya. Ootoya yang terletak di Plaza Indonesia ini berada di lantai 4. Tentunya restoran yang satu ini menawarkan desain restoran yang bergaya Traditional Japanese dan di depan restorannya juga dipajang menu makanan pilihan dari restoran Ootoya.
Saat berada di sini, pastinya Anda akan merasa sangat nyaman karena Ootoya melengkapi restorannya dengan pendingin udara yang cukup sejuk ditambah dengan interior kayu yang dominan bisa Anda temukan di setiap sudut restorannya. Pelayan yang ada pun informatif, cekatan, dan ramah. Tak lupa penyajian menu makanannya yang cepat membuat restoran ini worth it untuk dicoba. Selain itu, tempatnya juga sangat bersih, hal ini terlihat dari para pelayannya yang sangat cekatan saat membersihkan meja.
Berbagai pilihan menu yang menggoyang lidah
Saat mengunjungi restoran Ootoya, maka Anda dapat menikmati pengalaman makanan ala orang Jepang yang sesungguhnya. Mulai dari ikan yang direbus dan dipanggang, sampai menu hot pot yang sangat menggugah selera makan Anda. Semua menu ini disajikan dengan miso dan nasi. Bahkan, menariknya lagi set menu ini ditawarkan dengan harga yang terjangkau dan sesuai dengan kualitasnya. Pastinya, semua hidangan yang ada di Ootoya telah disiapkan oleh ahli masak yang profesional dan handal. Tidak hanya menjamin kelezatan hidangannya saja, namun restoran ini juga selalu memastikan jika bahan makanan yang digunakan kaya nutrisi dan bergizi. Ootoya menyajikan rasa otentik dari hidangan makanan khas Jepang.
Ootoya Plaza Indonesia, Menawarkan Menu Rumahan Khas Jepang
Rabu 27-11-2019,21:02 WIB
Kategori :