Pemeriksaan Gratis Bagi Warga Kota Bengkulu yang Ultah Dimulai Februari 2025

Kamis 23-01-2025,17:19 WIB
Reporter : Robi Jalu
Editor : Ria Sofyan

BENGKULU, BETVNEWS - Kepala Dinas Kesehatan Kota Bengkulu, Joni Haryadi Thabrani, mengumumkan bahwa program pemeriksaan kesehatan gratis bagi masyarakat yang berulang tahun akan dimulai pada Februari 2025.

Program ini merupakan bagian dari upaya Pemerintah Kota Bengkulu untuk meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat secara langsung.

“Pemeriksaan kesehatan gratis ini akan dilaksanakan mulai bulan Februari dan ditujukan bagi warga Kota Bengkulu yang sedang berulang tahun,” ujar Joni Haryadi.

Program tersebut akan dilaksanakan di puskesmas-puskesmas setempat, yang bertanggung jawab melakukan pemeriksaan dasar kepada warga yang memenuhi syarat.

BACA JUGA:Cukup Konsumsi Jahe Ini Ampuh Kurangi Morning Sickness Ibu Hamil, Cek Manfaatnya di Sini

BACA JUGA:KPU Kota Bengkulu Jelaskan Penyebab Wali Kota Terpilih Belum Dilantik 6 Februari 2025

Persyaratan dan Jenis Pemeriksaan

Warga yang ingin mengikuti program ini diwajibkan membawa KTP sebagai bukti identitas. Jenis pemeriksaan yang diberikan mencakup pemeriksaan dasar seperti:

-Tensi darah

-Gula darah

-Kolesterol

-Pemeriksaan hemoglobin (HB)

“Pemeriksaan ini cukup untuk memberikan gambaran awal mengenai kondisi kesehatan seseorang. Jika ditemukan indikasi lebih lanjut, pasien dapat dirujuk ke fasilitas kesehatan tingkat lanjutan,” jelas Joni.

BACA JUGA:Program Gubernur Bengkulu Terpilih Disinkronisasikan dengan RPJMD 2021-2026

BACA JUGA:13 Ekor Sapi di Kota Bengkulu Diduga Terjangkit Virus Jembrana

Kategori :