Curi Besi Hidrolik Kapal, Pemuda Sumber Jaya Diringkus

Senin 19-10-2020,10:05 WIB
Reporter : beken1
Editor : beken1

BETVNEWS,- Kepolisian Sektor Kawasan Pelabuhan (KSKP) Kota Bengkulu berhasil meringkus pelaku pencurian berinisial B-S warga Kampung Bahari Kelurahan Sumber Jaya Kecamatan Kampung Melayu Kota Bengkulu. Pelaku B-S diringkus polisi lantaran mengambil besi hidrolik kapal milik PT. Pelindo II Bengkulu. Kepala KSKP Iptu Dilia Pria Firmawan melalui Kanit Reskirm Aiptu Junaidi mengatakan, pelaku mengambil besi hidrolik kapal senilai 17 juta rupiah dengan cara berenang ke kapal dan membuka besi hidrolik menggunakan kunci 19 dan palu. Pelaku B-S berhasil diringkus setelah mendapat laporan dari Pelindo dan selanjutnya dilakukan penyelidikan hingga akhirnya dalam hitungan jam, pelaku berhasil diringkus di Gang Albarokah Kelurahan Sumber Jaya Kota Bengkulu. "Setelah kita mendapatkan laporan dari korban pada pukul 12.00 Wib, akhirnya pelaku berhasil kita ringkus pukul 18.00 sore di gang Al-Barokah". Kata Kanit Reskrim KSKP. Untuk diketahui, pelaku B-S tidak beraksi seorang diri melainkan bersama temannya berinisial R-K yang saat ini telah ditetapkan DPO. Akibat perbuatannya pelaku dikenakan pasal 363 KUHP dengan ancaman pidana 7 tahun penjara. (Aris Black)

Tags :
Kategori :

Terkait