Dalam Suasana Duka, Edwar Samsi: Terimakasih Kepada Semua Pihak, Mohon Doakan Almarhumah

Dalam Suasana Duka, Edwar Samsi: Terimakasih Kepada Semua Pihak, Mohon Doakan Almarhumah

Edwar Samsi Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Bengkulu, saat menyampaikan sambutan pada takzia malam ketiga meninggalnya Paijem Binti Setro Ikromo, yang merupakan istrinya pada Kamis 29 September 2022 di Rumah Sakit Kanker Darmais Jakarta.--(Sumber Foto: Hendri/Betv).

KEPAHIANG, BETVNEWS - Edwar Samsi Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Bengkulu, masih dalam suasana duka atas berpulangnya ke rahmatullah almarhumah Paijem Binti Setro Ikromo, yang merupakan istrinya pada Kamis 29 September 2022 di Rumah Sakit Kanker Darmais Jakarta.

BACA JUGA:Dinding Rumah warga Talang Dantuk Jebol Diterjang Longsor

Atas musibah yang menimpa keluarga anggota DPRD Provinsi Bengkulu tersebut, dirinya sangat berterimakasih atas bantuan dari sanak keluarga, tetangga dan teman sejawat.

Serta kepada Gubernur Bengkulu, DPRD Provinsi Bengkulu, Bupati Kepahiang dan DPRD Kepahiang, Bupati Rejang Lebong dan DPRD Rejang Lebong, dan semua pihak yang telah mendoakan dan membantu proses pemakaman almarhumah hingga pada hari ini.

BACA JUGA:Tanah Longsor dan Pohon Tumbang, Jalan Lintas Air Teras Macet Total

Edwar Samsi dalam sambutannya pada takzia malam ketiga di rumahnya tersebut, sangat terbantu dengan semua bantuan dan dukungan kepada keluarganya yang tengah dirundung duka tersebut.

"Saya tidak bisa berucap apa-apa, namun saya hanya bisa mengucapkan terimakasih kepada semuanya, baik sanak saudara, tetangga, hingga kepada pihak-pihak yang telah ikut mendoakan almarhumah," sampai Edwar Samsi, Minggu 02 September 2022.

BACA JUGA:Banjir Landa desa Lubuk Betung dan Padang Peri, Ketinggian Capai Lutut Orang Dewasa

Ditinggalkan oleh istri yang sangat dicintainya tersebut, tentu akan sangat sulit untuk dilupakan, oleh karena itu dirinya sangat senang atas semua dukungan yang telah diberikan kepada dirinya dan keluarga.

"Sekali lagi saya ucapkan terimakasih, kami sekeluarga mohon doa agar Almarhumah tenang disisinya, serta kami yang ditinggal bisa tabah dan sabar," akhirnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: