225 Unit Mesin Kapal Akan Dibagikan kepada Nelayan Kota Bengkulu
Tarzan Naidi, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kota Bengkulu saat ditemui jurnalis Betv di ruang kerjanya, untuk menjelaskan bantuan mesin untuk para nelayan, Selasa 15 November 2022.--(Sumber Foto: Abdu/Betv).
BENGKULU, BETVNEWS - Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kota Bengkulu, targetkan akan segera menyalurkan 225 unit bantuan mesin kapal konversi dari kementerian ESDM kepada para nelayan di kota bengkulu.
Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan kita Bengkulu Tarzan Naidi mengatakan, sebelumnya bantuan ini direncanakan akan dibagikan di akhir Oktober lalu, namun karena ada beberapa kendala, penyaluran tersebut diundur.
BACA JUGA:Kejar-kejaran, Satlantas Amankan Sopir Tabrak Lari
"Kalau target kmaren itu kan akhir Oktober atau awal November, namun karena ada beberapa kendala, dan sesuai hasil dari rakornas, penyaluran diundur dan ditargetkan pada 21 November," ungkap Tarzan, Selasa 15 November 2022.
Sejauh ini, beberapa jenis perlengkapan bantuan sudah sampai di Kota Bengkulu, dan untuk unit mesin masih dalam proses pengiriman.
BACA JUGA:Jaksa Agung RI Melakukan Kunjungan Kerja ke Kejati Bengkulu
"Untuk jumlah sendiri tidak ada pengurangan yakni tetap 225 unit mesin kapal BBG, serta perlengkapan pendukung lainnya," tambahnya.
Diketahui, bantuan ini sendiri berupa 225 unit mesin kapal bahan bakar gas (BBG), mulai dari jenis 6,5 sampai 13 PK. Selain mesin, bantuan turut dilengkapi dengan perlengkapan lainnya yakni berupa tabung gas dan baling Baling kapal.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: