KPU

PKL di Depan PTM Muara Aman Ditertibkan

PKL di Depan PTM Muara Aman Ditertibkan

Satpol PP Kabupaten Lebong melakukan penataan pedagang kaki lima (PKL) di seputaran Pasar Tradisional Modern (PTM) Muara Aman, yang berjualan di badan jalan, Selasa 21 Maret 2023.--(Sumber Foto: Dwi/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS – Satpol PP Kabupaten Lebong melakukan penataan pedagang kaki lima (PKL) di seputaran Pasar Tradisional Modern (PTM) Muara Aman, yang berjualan di badan jalan, Selasa 21 Maret 2023.

BACA JUGA:10 Kali Rudapaksa Anak di Bawah Umur, Pelaku Ditangkap

Kepala Satpol PP Kabupaten Lebong, Andrian Aristiawan menerangkan PKL tersebut akan dipindahkan ke lokasi pasar takjil di seputaran Jalan Menuju Kantor Polsek Lebong Utara.

BACA JUGA:Tim Macan Swarang Amankan Ibu Muda Penjual Chip Domino

Sedangkan untuk lokasi eks PKL tersebut berjualan akan dijadikan lokasi lahan parkir.

BACA JUGA:Desa Diminta Maksimalkan Potensi Wisata

“Hari ini (Selasa, red) kami memberikan imbauan. Jika dalam waktu 2 hari belum diindahkan maka petugas akan melakukan pembongkaran paksa,” ujarnya.

BACA JUGA:Kades Diminta Gunakan DD untuk Mendukung Program MT 2

Dikatakannya, penertiban dilakukan untuk menata pedagang agar keindahan dan estetika Kota Muara Aman dapat terjaga. 

BACA JUGA:Soal Aset, Pemkab Lebong-BPDAS Belum Ada Kata Sepakat

Apalagi di lokasi PTM akan digelar pasar takjil Ramadhan, sehingga kemacetan yang sering terjadi jelang berbuka puasa tidak lagi terjadi. 

BACA JUGA:Soal Isu Ongkos Haji 2023 Naik, Ini Penjelasan Kemenag

“Kawasan ini setiap tahunnya selalu macet jelang berbuka lantaran banyaknya kendaraan warga yang melintas untuk berbelanja makanan berbuka puasa. Tahun ini kita inginkan hal tersebut tidak terjadi lagi dengan dilakukannya penertiban ini,” sambungnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: