HUT PGRI dan HGN 2023, Forum Guru PPPK Kepahiang Galang Donasi untuk Palestina
Forum Guru Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Kabupaten Kepahaing menggalang donasi untuk Palestina, usai mengikuti upacara peringatan HUT (Hari Ulang Tahun) PGRI (Persatuan Guru Repulik Indonesia) ke-78 dan Hari Guru Nasional (HGN) di hala--(Sumber Foto: Hendri/BETV)
BENGKULU, BETVNEWS - Forum Guru Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Kabupaten Kepahaing menggalang donasi untuk Palestina, usai mengikuti upacara peringatan HUT (Hari Ulang Tahun) PGRI (Persatuan Guru Repulik Indonesia) ke-78 dan Hari Guru Nasional (HGN) di halaman gedung sekretariat PGRI pada Kamis 23 November 2023.
Mizar Hasmi, Ketua Forum PGRI Kepahiang menyampaikan bahwa penggalangan donasi meliputi lingkup guru-guru saja yang tujuannya sebagai bentuk dukungan kepada saudara muslim di Palestina yang saat ini perang dengan zionis Israel.
BACA JUGA:Bupati Kepahiang Pimpin Upacara Peringatan HUT PGRI ke-78 dan HGN 2023
"Ini merupakan rasa bentuk perduli dan prihatin teman-teman P3K atas apa yang dialami saudara-saudara kita di Palestina saat ini," ungkapnya.
BACA JUGA:Dempo Xler Serap Aspirasi Pemuda, Ada Keluhan Lapangan Kerja hingga Parkir Liar
Adapun total donasi yang terkumpul mencapai Rp4.917.500 dan akan langsung diserahkan kepada Baznas Kabupaten Kepahiang.
BACA JUGA:Gerbek Sawah di Desa Muning Agung, Petani Keluhkan Pupuk hingga Alsintan
"Donasi yang terkumpul nantinya akan langsung kita serahkan ke Baznas Kepahiang.
Sementara itu, Hartono Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kepahiang mengapresiasi aksi sosail yang dilakukan Forum Guru PPPK atas kepeduliannya terhadap saudara muslim dan berani bertindak memberikan terobosan tersendiri.
BACA JUGA:Konser Amal Bengkulu Peduli Palestina Kumpulkan Donasi Rp100 Juta
"Alhamdulillah, kita sangat apresiasi apa yang dilakukan oleh forum guru PPPK ini. Dan kita berharap hal-hal seperti ini dapat diikuti oleh forum-forum lain dan seluruh warga Kabupaten Kepahiang atas rasa perduli sesama," tutup Sekda yang sekaligus Ketua PGRI Kabupaten Kepahiang.
(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: