Sambangi Korban Banjir, Walikota Rencanakan Bangun Waduk
BETVNEWS - Walikota Bengkulu H. Helmi Hasan dan Wakil Walikota Bengkulu Dedy Wahyudi bersama sejumlah Kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kota Bengkulu Minggu (16/12) pagi menyambangi sejumlah titik banjir, mulai dari Jalan Dempo Kelurahan Kebun Tebeng, Jalan Tanggul Kelurahan Rawa Makmur dan juga belakang Balai Kota Bengkulu. Dalam kesempatan ini, Pemerintah Kota Bengkulu menyerahkan sejumlah bantuan kepada korban banjir berupa sembako dan juga bantuan lainnya yang benar-benar dibutuhkan masyarakat. Termasuk salah satunya menyerahkan bantuan gerobak jualan milik pedagang bubur yang gerobaknya telah hancur diterjang banjir. Helmi Hasan kepada BETV menyampaikan, Pemerintah Kota Bengkulu telah merencanakan pembangunan sebuah waduk di daerah Tanjung Agung untuk meminimalisir terjadinya banjir, namun rencana itu terkendala lahan yang masih belum direlakan masyarakat. Helmi menyampaikan Pemerintah tak memiliki anggaran yang cukup untuk membayarkan lahan warga tersebut, sehingga ia meminta kerelaan dari masyarakat untuk memberikan lahannya untuk dibuat waduk yang nantinya seperti danau buatan. "Kita berencana membuat waduk di daerah Tanjung Agung, tapi kita minta masyarakat berperan dan merelakan lahannya untuk kita bangun, sehingga ketika musim penghujan air bisa dialirkan ke waduk itu, kita berencana mengajak masyarakat gotong royong membangunnya secara bersama-sama," terang Helmi. Di sisi lain, dari pantauan tim BETV sejumlah titik banjir sudah mulai surut, masyarakat pun mulai membersihkan rumahnya dari sampah dan lumpur yang sempat masuk ke dalam rumah mereka saat banjir lalu. (Yudha Gondrong)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: