KPU

Warga Mengeluh, Penataan Alun-alun Tais Tidak Sesuai Anggaran Rp1,2 Miliar

Warga Mengeluh, Penataan Alun-alun Tais Tidak Sesuai Anggaran Rp1,2 Miliar

Pembangunan Alun-Alun Tais atau Alun-Alun Seluma Alap yang berada di Kelurahan Pasar Tais, Kecamatan Seluma telah rampung dikerjakan oleh Pemerintah Kabupaten Seluma melalui Dinas PUPR.--(Sumber Foto: Jul/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS - Pembangunan Alun-Alun Tais atau Alun-Alun Seluma Alap yang berada di Kelurahan Pasar Tais, Kecamatan Seluma telah rampung dikerjakan oleh Pemerintah Kabupaten Seluma melalui Dinas PUPR.

Namun, pembangunan yang menelan biaya mencapai Rp 1,2 miliar dari APBD Seluma 2023 ini dikeluhkan warga.

BACA JUGA:BMKG Harap Media Terus Bersinergi dalam Penyampaian Informasi Cuaca dan Kebencanaan

Yang mana pada tahap pertama pembangunannya menghabiskan sebesar Rp500 juta dan tahap kedua sebesar Rp700 juta.

Mukhtiar, salah satu tokoh pemuda Seluma mengeluhkan pembagunan alun-alun yang berada di ibu kota Kabupaten Seluma.

BACA JUGA:Tetap Tenang di Perjalanan Selama Libur Panjang dengan Kumpulan Doa Berikut, Insya Allah Dilindungi

Dirinya menilai dengan anggaran sebesar itu fasilitas yang tersedia tidak memadai serta terkesan biasa saja.

"Dengan anggaran sebesar itu, hasilnya biasa saja, bahkan beberapa fasilitas bangku cuma 4 unit itu pun terbuat dari semen dan begitupula dengan lampu taman cuma 2," kata Mukhtiar, Kamis 28 Desember 2023.

BACA JUGA:Menarik, Ini 5 Jenis Love Language Seseorang, Kira-kira Kamu Termasuk yang Mana? Cek di Sini!

Lanjut Mukhtiar, padahal Alun-Alun Taus menjadi ikon daerah yang dibuat untuk kenyamanan masyarakat, karena diprioritaskan sebagai sarana rekreasi dan tempat berkumpul masyarakat se-Kabupaten Seluma.

BACA JUGA:BMKG Prediksi Bengkulu Diguyur Hujan Saat Malam Tahun Baru 2024

Sementara itu, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Seluma, M Syaifullah saat dikonfirmasi mengatakan bahwa membenarkan bahwa pembangunan Alun-Alun Seluma Alap telah sesuai dengan anggaran yang sudah diplot.

Jika dimungkinkan pun pembagunannya masih berlanjut tahun 2024 mendatang.

BACA JUGA:Menarik, Ini 5 Jenis Love Language Seseorang, Kira-kira Kamu Termasuk yang Mana? Cek di Sini!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: