KPU

Rohidin dan Rosjonsyah Berbeda Jalan di Pilgub Bengkulu 2024

Rohidin dan Rosjonsyah Berbeda Jalan di Pilgub Bengkulu 2024

Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah dan Wakil Gubernur Bengkulu Rosjonsyah hampir dipastikan tidak lagi sejalan pada pemilihan Gubernur (Pilgub) Bengkulu 2024. --(Sumber Foto: Ilham/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS - Gubernur BENGKULU Rohidin Mersyah dan Wakil Gubernur BENGKULU Rosjonsyah hampir dipastikan tidak lagi sejalan pada pemilihan Gubernur (Pilgub) BENGKULU 2024. 

Pasalnya, kedua tokoh ini telah terang-terangan dan secara terbuka menyatakan bakal maju sebagai calon gubernur (Cagub) Bengkulu pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) mendatang.

BACA JUGA:TPS Pilkada di Seluma Diprediksi Berkurang, KPU Akan Lakukan Coklit di Lapangan

Hal ini juga terlihat akhir-akhir ini keduanya sudah tidak lagi terlihat bersama pada acara Pemerintah Provinsi Bengkulu seperti diawal pasca pelantikan. Padahal keduanya saat ini masih menjabat sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur periode 2020-2025. 

Rohidin Mersyah yang telah menyatakan sikap kembali maju Pilgub Bengkulu 2024 mengatakan akan mencari sosok Calon Wakil Gubernur yang merupakan representase masyarakat Provinsi Bengkulu. 

BACA JUGA:Polires Seluma Tetapkan Otak Pelaku Pembakaran Kantor Desa Muara Danau Sebagai DPO

"Saya berpikir wakil yang kita cari benar-benar representase masyarakat Bengkulu. Kalau saya diasosiasikan tokoh atau perwakilan daerah selatan maka kita mencari wakil dari kawasan timur atau Utara," ucap Rohidin.

BACA JUGA:Satreskrim Polres Seluma Amankan 2 Spesialis Pencurian Mobil

Sementara terkait Wagub Rosjonsyah yang juga maju pada sebagai Cagub di Pilgub Bengkulu 2024. Menurut Rohidin, beberapa tokoh yang potensial seperti Helmi, Mian, Hijazi dan lainnya semakin bagus karena dalam kompetensi agar muncul secara kapitalisasi tokoh-tokoh Bengkulu dalam proses Pilkada. 

"Saya berharap betul muncul tokoh-tokoh Bengkulu pada pada Pilkada 2024 karena semakin bagus," ujar Rohidin.

BACA JUGA:Ambulance RSUD Mukomuko Kecelakaan di Air Bikuk Sepulang Antar Pasien

Kemudian ditanya apakah mengganggu harmonisasi dalam Pemerintahan Provinsi Bengkulu masih berjalan hingga 2025, Rohidin tidak menjawab secara tegas. 

"Tentu tidak," singkatnya.

BACA JUGA:Disambut Hangat Gerindra, Rosjonsyah Dapat Sinyal Dukungan di Pilgub Bengkulu

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: