Lomba Musik Dol dalam Festival Tabut 2024 Hadirkan 3 Juri Ternama

Lomba Musik Dol dalam Festival Tabut 2024 Hadirkan 3 Juri Ternama

Festival Tabut 2024 kembali digelar dengan penuh semangat dan antusiasme yang tinggi dari masyarakat.--(Sumber Foto: CW/BETV)

Ia memberikan penilaian musik Dol berdasarkan aspek teknis dan artistik yang unik. 

"Musik Dol memiliki kekayaan ritme yang unik dan kompleks. Saya melihat banyak potensi dari para peserta yang dapat dikembangkan lebih jauh di panggung musik internasional, sangat berharap para generasi muda tidak hanya menjadi penonton tapi pelaku untuk melestarikan budaya ini," kata Remy.

BACA JUGA:Pilgub Bengkulu 2024: Popularitas Tak Menjamin Tingkat Keterpilihan di Masyarakat

Kemudian yang terakhir, Dr. Bambang Parmadie, S.Pd., M.Sn. sebagai dosen FKIP Universitas Bengkulu.

Dirinya memiliki beberapa pengalaman karya musik diantaranya Sumatera Percussion Festival Medan, Ritual Percussion Music Festival Padang, Payakumbuh World Music Festival dan Sanwicd Literature Folklore di Leiden University Belanda.

BACA JUGA:TKI Asal Bengkulu Utara Meninggal di Malaysia, Pemkab Siap Pulangkan Jenazah

Ia memberikan komentar mengenai perkembangan musik Dol di Bengkulu.

"Ini adalah bukti bahwa musik tradisional kita masih sangat relevan dan bisa terus berkembang lebih lagi, serta kreativitas dari penggarap muda sehingga warna warna karya ini sangat bermacam macam. Kreativitas yang ditampilkan sangat menginspirasi," tambahnya.

BACA JUGA:Hendak Antarkan Makan Siang, Istri di Bengkulu Temukan Suami Meninggal di Pondok Sawah

Perlombaan musik Dol sendiri diikuti oleh 19 peserta tim kreatif musik yang berasal dari berbagai daerah, seperti Bengkulu Utara, Kepahiang dan masih banyak lagi.

Festival Tabut 2024 tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga menjadi sarana untuk memperkenalkan dan melestarikan kebudayaan Bengkulu kepada generasi muda. 

BACA JUGA:Tak Ada Kerugian Negara, Kasus Penyelewengan Dana Stunting Seluma Dihentikan Sementara

Dengan dukungan dari berbagai pihak, termasuk pemerintah daerah dan komunitas seni, diharapkan festival ini dapat terus menjadi ikon budaya yang membanggakan.

Penutupan lomba musik Dol diakhiri dengan pengumuman 10 peserta (non ranking) dengan penampil, penyaji dan penata terbaik. Sementara untuk pemenang akan diumumkan pada saat penutupan tabut. (CW)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: