KPU

Rohidin Mersyah Diusung Partai Besar Maju Pilgub, Ketua AMPG: Jika Langgar Aturan Tidak Mungkin Dapat Dukungan

Rohidin Mersyah Diusung Partai Besar Maju Pilgub, Ketua AMPG: Jika Langgar Aturan Tidak Mungkin Dapat Dukungan

Gambar Merupakan Ilustrasi, Rohidin Mersyah dan Meriani.--(Sumber Foto: Tim/Betv)

BENGKULU, BETVNEWS - Rohidin Mersyah dipastikan akan kembali maju dalam Pilkada serentak sebagai Calon Gubernur Bengkulu, bahkan sudah menentukan berpasangan dengan Meriani yang diketahui merupakan seorang pengusaha di Bengkulu.

Bahkan pencalonan keduanya, saat ini sudah mendapat dukungan dari berbagai Partai besar diantaranya, Partai Golkar, PKS, PPP, Hanura dan PSI. Sehingga membuat pasangan petahana ini siap untuk mengikuti pesta demokrasi lima tahunan tersebut.

BACA JUGA:Dewi Sartika Mundur Sebagai Wantim Golkar hingga Isu Dampingi Rosjonsyah, Ini Kata Rohidin Mersyah

Meskipun banyak pihak yang mengatakan bahwa Rohidin Mersyah tidak dapat maju kembali, karena terbentur dengan adanya putusan MK nomor 02/PPU/XI/2023 tentang masa jabatan Kepala Daerah.

Dimana memang banyak sekali penafsiran mengenai hal tersebut, namun demikian berdasarkan PKPU nomor 8 tahun 2024, bahwa Ketua DPD I Partai Golkar Provinsi Bengkulu tersebut bisa kembali maju sebagai calon Gubernur.

BACA JUGA:Rohidin Mersyah Daftar Penjaringan Bakal Calon Gubernur di DPW PKB Bengkulu

Terakhir, beredar berita disalah satu portal media online yang kembali menegaskan Rohidin Mersyah tidak dapat maju Pilkada berdasarkan Keputusan MK tersebut, menurut Heru Saputra Ketua AMPG Provinsi Bengkulu, bahwa sudah tidak ada yang perlu diperdebatkan karena semua sudah sesuai dengan regulasi dan aturan.

"Saya rasa semua sudah jelas, dan proses untuk mengikuti tahapan Pilkada juga terus berjalan, kita sama-sama support dan berdoa agar berjalan sesuai rencana hingga menyambut kemenangan nantinya," sampainya, Kamis 15 Agustus 2024.

BACA JUGA:Meriani Ungkap Alasan Dampingi Rohidin Mersyah hingga Dikabarkan Jadi Kader Partai Gerindra

Lebih lanjut disampaikan Heru Saputra, bahwa bersama dengan Meriani saat ini Rohidin Mersyah selaku Calon Gubernur Bengkulu sudah mendapatkan dukungan partai politik, sehingga sudah siap untuk mendaftar ke KPU Provinsi Bengkulu pada saatnya nanti.

"Kita sudah kantongi dukungan Golkar, PKS, PPP, Hanura dan PSI. Semoga berjalan lancar sampai kita mendaftar ke KPU Provinsi Bengkulu," imbuhnya.

BACA JUGA:Raih UHC Award 2024, Rohidin Mersyah Jamin Akses Kesehatan untuk Semua Masyarakat

Simpatisan, pendukung, sahabat dan keluarga juga diminta untuk tidak khawatir dengan kabar-kabar yang belum jelas kebenarannya, sehingga semua tetap diminta agar terus melakukan sinergi dan turun langsung ke lapangan untuk mendengarkan aspirasi masyarakat.

"Semua pendukung tetap diminta pada pergerakan yang telah dilakukan, sehingga tidak ada yang perlu dikhawatirkan, karena kita akan bergerak sesuai dengan apa yang direncanakan," demikian sampainya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: