KPU

6 Penyebab Insomnia pada Orang Dewasa, Stres Jadi Masalah Utama

6 Penyebab Insomnia pada Orang Dewasa, Stres Jadi Masalah Utama

Ilustrasi. 6 penyebab insomnia pada orang dewasa, stres jadi masalah utama--(Sumber : Doc/BETV)

BACA JUGA:Bikin Lebih Cepat Sembuh, Ini 7 Jenis Makanan yang Baik Dikonsumsi saat Batuk

BACA JUGA:Bikin Makin Parah, Ini 6 Jenis Makanan dan Minuman yang Harus Dihindari saat Batuk

3. Kebiasaan Tidur yang Buruk


--(Sumber : iStockPhoto)

Kebiasaan tidur yang buruk juga dapat menjadi penyebab insomnia sehingga kamu perlu mengubah kebiasaan buruk ini. 

Kebiasaan buruk yang banyak dilakukan ini seperti penggunaan gadget sebelum tidur, konsumsi kafein, atau tidur tidak teratur dapat memengaruhi kualitas tidur. 

Selain itu, terlalu banyak tidur atau kurang tidur juga dapat merusak siklus tidur alami sehingga dapat menyebabkan insomnia. 

Untuk mengatasi masalah ini, cobalah untuk mengatur jadwal tidur yang konsisten dan hindari penggunaan perangkat elektronik setidaknya satu jam sebelum tidur. 

Tidak hanya itu, kamu juga bisa mencoba untuk mengurangi konsumsi kafein dan alkohol juga dapat membantu.

BACA JUGA:Perbanyak Minum Air, Ini 8 Cara Mengatasi Batuk pada Anak yang Efektif Bikin Cepat Sembuh

BACA JUGA:Ini 5 Sebab Utama Batuk pada Anak, Nomor 4 Paling Sering Terjadi

4. Perubahan Lingkungan

Selain kebiasaan tidur yang buruk, insomnia juga dapat disebabkan oleh perubahan lingkungan seseorang. Lingkungan tidur yang tidak nyaman dapat mengganggu tidur. 

Lingkungan buruk seperti suara bising, suhu ruangan yang tidak sesuai, atau kasur yang tidak nyaman adalah beberapa faktor yang dapat menyebabkan insomnia.

Untuk mengatasinya, kamu perlu menciptakan lingkungan tidur yang kondusif dengan memastikan kamar tidur gelap, tenang, dan pada suhu yang nyaman seperti membeli kasur dan bantal yang mendukung kenyamanan tidur.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: