KPU

KPU Seluma: Simpatisan Bisa Hadir di Debat Cabup dan Cawabup, Namun Jumlahnya Terbatas

KPU Seluma: Simpatisan Bisa Hadir di Debat Cabup dan Cawabup, Namun Jumlahnya Terbatas

Ketua KPU Seluma Henri Arianda.--(Sumber Foto: Julyan/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS - Acara debat paslon Bupati dan Wakil Bupati Seluma di November mendatang, para simpatisan diperbolehkan hadir namun dengan kuota terbatas.

Ketua KPU Seluma Henri Arianda mengatakan, simpatisan ataupun pendukung kedua paslon Cabup dan Cawabup diperbolehkan menghadiri acara debat yang akan digelar pada tanggal 3 dan 6 November di Kota Bengkulu. 

BACA JUGA:Polres Bengkulu Utara Ringkus Pelaku Asusila Anak di Bawah Umur

Akan tetapi, ia mengingatkan jumlah simpatisan yang dapat hadir tersebut akan dibatasi jumlahnya mengingat lokasi acara debat.

"Simpatisan boleh hadir, namun terbatas. Karena kita menyesuaikan kapasitas ruangan di lokasi acara debat," ujarnya.

BACA JUGA:Meskipun Pedas, Ini 11 Manfaat Cabai Merah untuk Kesehatan Tubuh

Maka dari itu, pihaknya akan berkordinasi terlebih dahulu dengan 

pelaksana kegiatan atau event organizer untuk mengetahui kapasitas ruangan pada acara debat paslon Pilkada 2024.

Untuk itu, setelah diketahui kapasitas ruangan maka dapat ditentukan berapa orang simpatisan yang dapat hadir pada acara debat tersebut.

BACA JUGA:Bakal Gelar Kampanye Akbar di Kota Bengkulu dan Rejang Lebong, Romer Targetkan Kemenangan 80 Persen

"Berapa jumlahnya kita belum dapat memastikan, kita terlebih dahulu akan berkoodinasi dengan EO untuk mengetahui berapa kapasitas yang dapat hadir," sambungnya.

Sementara itu, tema debat masih dalam proses perumusan dan untuk tim panelis pada debat nanti berasal dari akademisi maupun dari kalangan profesional yang punya integritas, dan tidak terafiliasi dengan salah satu paslon ataupun dengan partai.

BACA JUGA:Auditor Kejati Bengkulu Perkuat Dugaan Korupsi BLUD RSUD Mukomuko yang Rugikan Negara Rp4,8 Miliar

Diketahui debat paslon cabup dan cawabup seluma hanya dilakukan dua kali, pada tanggal 3 dilaksakan debat pertama dan debat kedua digelar pada 16 November mendatang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: