KPU

Catat Bunda! Ini 6 Cara Cegah Bintitan pada Anak yang Perlu Diajarkan Sejak Dini

Catat Bunda! Ini 6 Cara Cegah Bintitan pada Anak yang Perlu Diajarkan Sejak Dini

Ilustrasi. Cara mencegah bintitan pada anak--(Sumber : Doc/BETV)

Cara Mencegah Bintitan pada Anak

1. Mengajarkan anak untuk tidak menggosok mata sembarangan


--(Sumber : iStockPhoto)

Cara pertama yang bisa dilakukan oleh orang tua adalah dengan mengajarkan anak untuk tidak menggosok mata lantaran kebiasaan menggosok mata sering kali menjadi penyebab utama bintitan. 

Saat anak menggosok mata, maka bakteri yang ada di tangan dapat berpindah ke area kelopak mata dan menyebabkan infeksi. 

Oleh sebab itu, orang tua sebaiknya mengajarkan anak untuk menghindari kebiasaan ini terutama saat tangan mereka kotor. 

Mengingatkan anak untuk mencuci tangan sebelum menyentuh mata menjadi salah satu langkah sederhana namun sangat efektif untuk mencegah infeksi.

BACA JUGA:3 Ide Kreasi Olahan Nanas Madu Lezat, Manis dan Bikin Penasaran!

BACA JUGA:Bunda Wajib Tahu! Ini 6 Penyebab Bintitan pada Anak, Salah Satunya Kebiasaan Kucek Mata

2. Menjaga kebersihan tangan dan wajah anak

Mencuci tangan dengan benar juga menjadi salah satu kebiasaan penting yang perlu diajarkan sejak dini kepada anak. 

Kebersihan tangan yang terjaga akan membantu mencegah penyebaran bakteri yang bisa menyebabkan infeksi mata, termasuk bintitan. 

Oleh sebab itu, ajari anak untuk mencuci tangan menggunakan sabun selama minimal 20 detik terutama sebelum dan setelah makan, setelah bermain di luar, dan sebelum menyentuh wajah atau mata.

Selain itu, pastikan wajah anak selalu bersih dengan rutin mencucinya menggunakan sabun yang lembut. 

Hal ini lantaran kebersihan wajah juga dapat mencegah penumpukan kotoran atau minyak yang dapat menyumbat pori-pori di sekitar kelopak mata dan menyebabkan bintitan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: