5 Bahan Alami Ini Ampuh Atasi Komedo di Wajah, Salah Satunya Masker Putih Telur
Ilustrasi. 5 bahan alami ini ampuh atasi komedo di wajah, salah satunya masker putih telur--(Sumber : Doc/BETV)
BACA JUGA:Petani Sawit di Bengkulu Diimbau Hindari Bibit Persemaian Sendiri
Cara Mengatasi Komedo dengan Bahan Alami
1. Menggunakan Masker Putih Telur
--(Sumber : iStockPhoto)
Cara pertama dan menjadi paling populer untuk mengatasi komedo dengan bahan alami adalah dengan menggunakan putih telur.
Putih telur ini memiliki kandungan protein tinggi yang membantu mengencangkan kulit dan mengangkat kotoran dari pori-pori.
Untuk menggunakanya, kamu hanya perlu mengocok putih telur hingga berbusa, lalu mengaplikasikannya secara merata ke wajah.
Setelah itu, letakkan tisu di atas lapisan putih telur dan biarkan mengering. Setelah kering, lepaskan tisu secara perlahan.
Menggunakan metode ini tidak hanya dapat membantu menghilangkan komedo, tetapi juga dapat membuat kulit terasa lebih halus.
BACA JUGA:8 Manfaat Minyak Kelapa bagi Kesehatan Rambut yang Perlu Diketahui, Cek di Sini
2. Scrub Gula dan Madu
Selain menggunakan putih telur, kamu juga bisa menggunakan scrub gula dan madu untuk mengatasi komedo di wajah ini.
Gula berfungsi sebagai eksfoliator alami yang membantu mengangkat sel kulit mati, sementara madu memiliki sifat antibakteri yang dapat mencegah infeksi pada kulit.
Kamu hanya perlu mencampurkan satu sendok makan gula dengan satu sendok makan madu, lalu menggosokkan campuran ini secara perlahan ke area wajah yang bermasalah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: