KPU

5 Aneka Resep Olahan Daun Kucai, Mulai dari Tumisan hingga Sup, Yuk Cobain!

5 Aneka Resep Olahan Daun Kucai, Mulai dari Tumisan hingga Sup, Yuk Cobain!

5 Aneka Resep Olahan Daun Kucai, Mulai dari Tumisan hingga Sup, Yuk Cobain!--(Sumber Foto: Doc/BETV)

Bahan-bahan:

  • 1 ikat daun kucai, potong-potong
  • 200 g tahu, potong dadu kecil
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • 1 buah cabai merah, iris tipis (optional)
  • 1 sdt kecap manis
  • 1 sdt minyak wijen
  • 1 sdt garam
  • 1/2 sdt merica

Cara membuat:

  1. Panaskan sedikit minyak dalam wajan, tumis bawang putih hingga harum.
  2. Masukkan tahu, tumis hingga tahu sedikit kecokelatan.
  3. Tambahkan cabai merah, daun kucai, kecap manis, minyak wijen, garam, dan merica.
  4. Aduk rata dan masak sebentar hingga daun kucai layu. Angkat dan sajikan.

BACA JUGA:Belum Banyak Diketahui, Inilah 7 Manfaat Daun Kucai untuk Kesehatan Tubuh, Mulai dari Mata hingga Kulit

BACA JUGA:Layanan KMP Pulo Tello dan Susi Air Dihentikan Sementara ke Pulau Enggano Akibat Cuaca Buruk

2. Sup Daun Kucai dan Jagung

Bahan-bahan:

  • 1 ikat daun kucai, potong-potong
  • 2 buah jagung manis, pipil bijinya
  • 1 batang daun bawang, iris tipis
  • 1 liter kaldu ayam atau sayuran
  • 1 sdt garam
  • 1/2 sdt merica
  • 1 sdt minyak wijen

Cara membuat:

  1. Rebus kaldu ayam atau sayuran hingga mendidih.
  2. Masukkan jagung manis dan masak hingga jagung empuk.
  3. Tambahkan daun bawang, daun kucai, garam, dan merica. Masak hingga daun kucai layu.
  4. Tambahkan minyak wijen untuk aroma yang lebih harum. Angkat dan sajikan sup panas ini.

BACA JUGA:Resep Olahan Sereh Ini Wajib Dicoba, Minuman Sehat yang Mudah Dibuat

BACA JUGA:7 Minuman Sehat Redakan Panas Dalam, Sariawan hingga Sakit Tenggorokan Dijamin Teratasi

3. Pangsit Daun Kucai


--(Sumber Foto: web/istockphoto)

Bahan-bahan:

  • 1 ikat daun kucai, cincang halus
  • 200 g daging ayam cincang
  • 1 buah wortel, serut halus
  • 1/2 sdt garam
  • 1/4 sdt merica
  • 1 sdt minyak wijen
  • Kulit pangsit secukupnya

Cara membuat:

  1. Campurkan daging ayam cincang, daun kucai, wortel, garam, merica, dan minyak wijen dalam sebuah wadah. Aduk rata.
  2. Ambil selembar kulit pangsit, beri sedikit isian di tengahnya, lalu lipat dan rapatkan ujung-ujungnya.
  3. Kukus pangsit selama 15-20 menit hingga matang. Sajikan dengan saus sambal atau kecap asin.

BACA JUGA:Kenali 7 Kebiasaan Buruk Penyebab Panas Dalam dan Cara Terbaik Mengatasinya

BACA JUGA:Pohon Setinggi 20 Meter di Kawasan Pasar Bang Mego Tumbang Diterjang Angin Kencang

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: