KPU

Belasan Pengumpul Sampah Datangi Kantor Walikota Bengkulu

Belasan Pengumpul Sampah Datangi Kantor Walikota Bengkulu

BETVNEWS - Belasan pengumpul sampah Rabu siang (24/1) mendatangi kantor Walikota Bengkulu. Dengan membawa kendaraan pengangkut sampah, para pengumpul sampah ini berniat untuk menemui Penjabat Walikota Bengkulu. Adapun permasalahan yang dikeluhkan terkait akses jalan menuju Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Air Sebakul yang ditutup, sehingga mereka tak bisa membuang sampah ke lokasi TPA. "Kami mau buang sampah dimana? nanti kami buang ke pinggir jalan kena marah" ujar salah satu pemulung sampah, Kancil. Adapun penutupan akses jalan ke lokasi TPA telah terjadi sejak kemarin. Penutupan dilakukan oleh operator alat berat. Namun para pengumpul sampah ini belum mengetahui pasti penyebab penutupan. "Waktu kami mau antar sampah, jalan sudah ditutup sama operator alat berat. Kami tidak tahu alasannya. Sekarang sampah sudah menumpuk disana" ujar Maryono. Sementara itu, perwakilan Pemkot mengatakan akan ada perwakilan yang menemui pemulung. Hingga saat ini pemulung masih berkumpul di depan Kantor Walikota. (Taufan)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: